Sedang trending dalam pemberitaan media, seorang ahli agama dari kota Serambi Mekah bernama Ziauddin Lc MA, melakukan hal istimewa. Ustadz yang sering menjadi imam di Masjid Agung Meulaboh Aceh ini berhasil mewakili Indonesia di ajang perlombaan adzan dan membaca Al Quran di Arab Saudi. Istimewanya, salah satu juri nampak terharu saat mendengar alunan adzan Syekh Ziauddin.
Beliau berhasil membanggakan nama Indonesia karena bisa masuk dalam 8 besar, menyisihkan puluhan peserta dari berbagai negara di dunia. Sontak perhatian pun mengarah kepada Syekh Ziauddin dan tempat asalnya, Aceh Barat. Tak lupa Masjid Agung Meulaboh pun turut meroket ketenarannya.
Baca Juga : 5 Fakta Keistimewaan Aceh, Mulai dari 1001 Warung Kopi Hingga Aturan Khusus
Masjid Agung Meulaboh Aceh
Nama aslinya adalah Masjid Agung Baitul Makmur. Disebut begini karena tempat ibadah ini merupakan masjid termegah dan terbesar di kawasan pantai sebelah barat Kabupaten Aceh Barat. Letaknya di Jalan Imam Bonjol Meulaboh, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat.
Dengan luas 52000 meter persegi dengan luas bangunan 3.500 meter persegi, masjid ini mampu menampung sekitar 7.000 jemaah sekaligus. Masjid Meulaboh Aceh memiliki arsitektur yang indah dan megah yang mencerminkan gaya arsitektur khas Timur Tengah. Hingga akhirnya bisa mengantarkan masjid ini masuk dalam daftar 100 masjid terindah di Indonesia.
Maka, layak bila Masjid Agung menjadi salah satu landmark yang ikonik di kota Meulaboh. Dengan kubah yang megah dan menara yang menjulang tinggi, masjid ini jadi semakin mempesona. Apalagi saat senja tiba, ketika cahaya matahari terbenam memantulkan warna-warna indah pada dinding masjid. Sehingga tercipta suasana yang begitu memukau.
Tidak hanya itu, Masjid Meulaboh Aceh juga dikelilingi taman yang hijau dan asri, menjadikannya sebagai tempat yang nyaman untuk beribadah maupun berwisata. Suasana yang tenang dan damai di sekitar masjid ini juga menjadikan Masjid Meulaboh Aceh sebagai tempat yang cocok untuk merenung, bermeditasi, atau sekadar bersantai menikmati keindahan alam di sekitarnya.
Baca Juga : Berwisata di Masjid Aceh yang Selamat dari Tsunami, Kaya Hikmah Menyentuh Hati
Pesona Masjid Agung Meulaboh Aceh
Keindahan Masjid Agung Meulaboh sudah terasa sejak melewati gerbang masuk. Terdapat tiga gerbang masuk yang semuanya terletak kurang lebih 50 meter dari bangunan utama. Terpencar di beberapa titik, masjid ini memiliki 3 gerbang masuk. Yaitu sisi barat, utara, dan timur.
Setelah berada di dalam kawasan masjid, Kawanjo akan dibuat terkesan dengan keindahan yang terpampang. Dari luar masjid, nampak taman yang hijau dan tertata rapi. Memberikan kesan sejuk dan hangat.
Dari luar pula Kawanjo bisa menyaksikan bangunan masjid berlantai dua yang megah. Dengan warna merah bata, terdapat tiga kubah yang menampilkan keindahan mirip dengan Taj Mahal di India.
Selanjutnya, Kawanjo akan menyaksikan penampilan mempesona dari interior masjid. Di dalam pun tak kalah nyaman untuk berdiam diri. Berinteraksi dengan Tuhan menjadi semakin tenang dan khusyuk. Apalagi ditunjang dengan desain yang indah. Dengan warna-warna terang yang harmonis.
Baca Juga : Kuliner Legendaris Khas Aceh, Nomor Terakhir Langganan Juara!
Terdapat banyak tiang untuk menyangga lantai dua supaya lebih kokoh berdirinya. Tak lupa ornamen khas dan aksesoris. Seperti lampu hias dan mihrab. Menyapukan pandangan di sini, benar-benar memuaskan mata.
Di bagian mihrab, nampak style Timur Tengah dari warna coklat keemasan. Berpadu cantik dengan ukiran dan ornamen di tiang dan dinding yang sesuai dengan budaya Aceh. Terlihat elegan dan mempesona.
Masjid Agung Meulaboh Aceh sedang jadi perbincangan ketika salah satu imamnya menorehkan prestasi di kancah internasional. Ternyata, melihat potensi keindahannya, tempat ibadah ini sangat pas menjadi destinasi wisata religi di kota Serambi Mekah Aceh.
0 comments on “Adem, Wisata Religi ke Masjid Agung Meulaboh Aceh”