wisata gunung kapur klapanunggal
Local Experiences

Hunting Foto Eksotik di Gunung Kapur Wisata di Klapanunggal yang Menarik

Ingin mengaplikasikan ilmu memotret dengan merekam eksotisme gunung kapur yang didominasi warna putih dan coklat? Yuk wisata ke gunung kapur yang berlokasi di Klapanunggal, Bogor! 

Sudah memiliki banyak foto dengan background hijau pepohonan? Atau telah menyimpan banyak potret dengan gradasi warna biru khas pantai? Saatnya mencoba hunting foto estetik di wisata gunung kapur yang berlokasi di Klapanunggal! 

Wisata Gunung Kapur Klapanunggal

Kawanjo bisa mengaplikasikan ilmu memotretnya dengan merekam eksotisme gunung kapur yang didominasi warna putih dan coklat. Karena wisata gunung kapur ini bekas pertambangan untuk membuat semen.

Baca juga : Tempat trekking di Bogor

Pemandangan tebing kapur di tengah hamparan rumput ilalang sungguh unik, cocok bagi Kawanjo yang mencari spot foto  tak biasa. Tentunya sambil mengeksplorasi tempat wisata di Klapanunggal Bogor

Spot Foto dan Daya Tarik di Gunung Kapur Klapanunggal

Spot Foto dan Daya Tarik di Gunung Kapur Klapanunggal
Spot Foto dan Daya Tarik di Gunung Kapur Klapanunggal

Bila tempat wisata di Bogor biasanya merupakan tempat yang hijau dan asri, berbeda dengan gunung kapur Klapanunggal. Tempat ini telah mengalami penambangan ilegal selama bertahun-tahun, hingga akhirnya ditutup paksa. Dengan sentuhan kreatif, singkat kata, tempat ini bisa menjadi destinasi wisata. Lalu, apa yang membuat banyak orang berwisata ke sini, berikut adalah daya tarik wisata di Klapanunggal, Bogor:

  1. Pemandangan alam
Gunung Kapur Wisata di Klapanunggal yang Menarik
Gunung Kapur Wisata di Klapanunggal yang Menarik

Awalnya penambangan menyisakan bentang alam yang gersang. Sekilas mengingatkan pada suasana di Afrika. Namun lambat laun di lokasi ini ditumbuhi ilalang dan rerumputan. Sehingga menambah eksotisme bukit dan tebing kapur yang gagah, cocok sekali untuk foto yang ‘wahh’.

Goa gunung kapur Klapanunggal

  1.  Gua kapur 
goa gunung kapur klapanunggal
goa gunung kapur klapanunggal

Di sela-sela bukit kapur, ternyata terdapat gua besar yang berada di sebelah timur namun bukan bagian dari area pertambangan tersebut. Gua Lalay atau Gua Kelelawar namanya. Gua ini terbentuk secara alami dan  menjadi pintu keluar air dari dalam bukit. Di depan gua terdapat sebuah bendungan yang biasa menjadi spot foto menarik.

Kawanjo bisa dengan leluasa menyusuri sepanjang gua yang memiliki dinding dengan tinggi mencapai sekitar 15 meter. Nampak   kokoh dan megah. 

  1. Area panjat tebing
Area panjat tebing di gunung kapur Klapanunggal
Area panjat tebing di gunung kapur Klapanunggal

Satu lagi gua yang ada di gunung kapur wisata di Klapanunggal. Gua Tugulaga namanya. Sebuah terowongan dibalik tebing setinggi 20 meter. Tebing ini kemudian diberi nama tebing Arpam, yang oleh aktivis pecinta alam digunakan sebagai sarana berlatih panjat tebing.

Baca juga : Spot sunrise di Bogor Jawa Barat

Struktur batu kapur yang tegas nan berkelas ini mampu memberi background foto yang pas. Cobalah bergaya di depan tebing. Dan mainkan kameranya! Atau Kawanjo juga bisa mencoba memanjat tebing. Kemudian minta bantuan untuk mengabadikan momen tak terlupakan ini.

  1. Curug 
Gunung Kapur Klapanunggal
Gunung Kapur Klapanunggal

Coba Kawanjo menyusuri jalan ke atas gunung kapur. Terlihatlah sebuah air terjun kecil bernama Curug Pemalu. Dinamakan seperti ini karena tempatnya lumayan tersembunyi. 

Jernihnya air di tengah gunung kapur membuat Kawanjo pasti ingin berendam di kolam tempat jatuhnya air curug Pemalu. Meski masih memiliki kandungan kapur, airnya tetap terasa segar dan sejuk alami. Jangan lupa amankan kamera terlebih dahulu bila ingin masuk ke dalam air.  Baru ketika puas bermain di dalam kolam, waktunya memotret eksotisme curug.

Baca juga : Tempat wisata estetik di Bogor

Ada satu lagi spot unik untuk berfoto. Dari sekitar curug, edarkanlah pandangan. Terlihat batu besar dengan bentuk mirip tangan yang mengacungkan jempol. Yuk, tambah lagi koleksi foto menariknya! 

Fasilitas

Meskipun masih tergolong baru,  lokasi wisata di Klapanunggal ini sudah memiliki beberapa fasilitas. Diantaranya adalah area parkir yang memadai, toilet, warung makan, musala, gazebo. Tak lupa ada pula beberapa ornamen untuk ber-selfie ria. 

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Lokasi Wisata

Gunung Kapur Klapanunggal
Gunung Kapur Klapanunggal

Kawanjo bisa datang jam berapapun. Sebab objek wisata ini buka 24 jam penuh,  dengan tiket masuk Rp. 20.000. Harga ini belum termasuk biaya parkir.

Baca juga : Trekking Bogor Lembah Tepus

Bila ingin berkunjung,  alamat tepatnya dari lokasi wisata ini ada di Klapanunggal, Bogor, Jawa Barat, Indonesia 16710.  Disarankan untuk datang berkunjung dengan menggunakan kendaraan roda dua yang beroperasi secara manual. Hal itu dikarenakan area jalan yang masih bergelombang, sehingga lebih aman dan nyaman bila berkendara roda dua. 

0 comments on “Hunting Foto Eksotik di Gunung Kapur Wisata di Klapanunggal yang Menarik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.