Kita semua tahu jika standar rata-rata suhu yang ada di Indonesia itu mayoritas berada di angka 25-36 derajat celcius. Tapi siapa sangka jika ada beberapa kota di Indonesia yang justru dikenal punya suhu dingin. Bahkan dikategorikan dingin karena beberapa kota di Indonesia ini dipercaya punya suhu mencapai 9 derajat celcius, jauh di bawah rata-rata bukan?
Seru kan kalau kamu coba ngetrip ke kota-kota terdingin di Indonesia lagi. Terasa di Eropa gimana gitu, padahal masih di Indonesia. Biar gak penasaran, inilah daftar kota terdingin di Indonesia yang bisa kamu masukan list ngetrip di bulan ini.
Lembang, Bandung
Kalau saat ini Bandung memang lagi diserang cuaca dingin kawanjo. Jadi kalau kamu berkesempatan ngetrip ke Kota Kembang sekarang, pasti menemukan suhu dingin. Bahkan menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (MKG) Bandung, pada 8 Juli 2021 mencatat jika suhu di sana mencapai 17,4 derajat celcius. Tapi ada lokasi di Bandung yang memang punya suhu dingin.
Salah satunya berada di Lembang kawanjo. Lembang kerap jadi destinasi wisata menarik yang selalu dikunjungi para pecinta traveling saat libur atau weekend tiba. Lembang sendiri berada di ketinggian 1300 sampai 2100 mdpl, dan suhunya kerap mencapai 16 derajat celcius. Bahkan pernah mencapai suhu terendah di angka 13 derajat celcius.
Baca Juga : 7 Ritual Seks Nyeleneh di Dunia, Ada yang Dari Indonesia Loh!
Berastagi, Karo, Medan Punya Cuaca Dingin
Dari Bandung coba ngetrip ke Sumatera Utara kawanjo. Sebuah kecamatan di sini masuk sebagai kota yang punya suhu dingin di Indonesia. Jaraknya 66 km dari Kota Medan, Berastagi. Selain dingin karena punya suhu diangka 16 derajat celcius, lokasi yang ada di ketinggian 1300 mdpl ini juga punya pemandangan yang sangat indah. Dan dijamin gak terlupakan deh.
Ruteng Flores, Nusa Tenggara Timur
Lokasi ini berada di Kabupaten Manggarai, Flores dan berada di ketinggian 1118 mdpl. Suhu di sini itu bisa mencapai 15 derajat celcius. Suhu dingin di daerah ini pun menjadi daya tarik wisata di Ruteng. Cuaca dingin dan keindahan Indonesia Timur seakan membuat mimpi menjadi nyata, hingga kenangan ngetrip di sini tidak bisa terlupakan.
Mulia Papua
Kota Mulia di tanah cendrawasih ini juga dikenal sebagai kota terdingin di Indonesia kawanjo. Curah hujan yang selalu terjadi sepanjang tahun membuat kota ini memiliki suhu dingin diangka 15 derajat celcius. Letak kota yang berada di ketinggian 2448 mdpl ini bahkan dingin meskipun pada siang hari. Pokoknya siap-siap pakai jaket tebal kalau ngetrip kemari ya.
Waghete Deiyai Papua
Papua ternyata juga punya kota lebih dari satu yang masuk ke dalam daftar kota terdingin di Indonesia. Selain di Mulia, ada juga kota Waghete Deiyai Papua. Letak kota ini adanya di pinggir Danau Tigi, yang termasuk danau purba, seru kan ngetrip ke sini? Lokasi kota ini berada di ketinggian 1.700 mdpl. Suhunya juga bisa mencapai 15 derajat celcius pada siang hari dan 10 derajat celcius pada malam hari.
Gimana sudah ada bayangan belum mau ngetrip ke kota-kota terdingin di Indonesia? Yuk cek paket wisatanya di sini ya.
Baca Juga : Ngetrip ke Flores, Wajib Mampir ke 5 Desa Adat Cantik Ini
0 comments on “Menelusuri Kota-Kota Terdingin di Indonesia, Ngetrip Jadi Lebih Seru”