Mulai sering bad mood saat pergi kerja? Atau merasakan interaksi yang kurang nyaman dengan teman sejawat? Inilah saat yang tepat untuk memilih tempat outing kantor dan seru-seruan bersama teman-teman. Dijamin ide anti kendor!
Tak perlu bingung tiada boleh gusar. Cukup kunjungi laman Pigijo, tempat dimana Kawanjo bisa menemukan info seputar dunia wisata. Termasuk di dalamnya adalah paket destinasi outing kantor yang cocok untuk perusahaan dan karyawannya.
Rekomendasi Tempat Outing Kantor
Pigijo selalu memberikan rekomendasi destinasi wisata yang menarik di hati. Termasuk bagi yang hendak bertamasya atau outing kantor ramai-ramai. Berikut adalah ide tempat outing kantor by Pigijo:
- Pantai Ujung Genteng
Pantai Ujung Genteng adalah destinasi wisata terkenal yang terletak di Sukabumi, Jawa Barat, tepatnya di Desa Gunung Batu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Pantai ini berada dalam kawasan Geopark Ciletuh, yang memberikan suasana lingkungan yang bersih dan alami.
Selama 2 hari Kawanjo dan teman-teman akan diajak ke Curug Cikaso, Pantai Ujung Genteng, Pantai Karang Gantungan, dan Penangkaran Penyu. Berangkat dari BSD Plaza Jakarta – Plaza Semanggi – Halte Stasiun Cawang Atas – Hotel Amarossa Bekasi – Rest area KM 34 Sentul Selatan, paket outing kantor ke sini mulai dari harga Rp 350.000.
Baca Juga : 5 Cara Merawat Kucing untuk Pemula
- Geopark Ciletuh
Terdapat dua pilihan outing kantor di Kota Sukabumi. Selain paket mengeksplorasi Pantai Ujung Genteng, Kawanjo juga diajak menjelajahi Sukabumi Geopark Ciletuh. Salah satu UNESCO Global Geopark ini memiliki luas 128 hektar. Di dalamnya terdapat tempat wisata alam yang menarik. Seperti pantai, air terjun, dan bukit, pemandangan yang sangat eksotis. Geopark Ciletuh sangat cocok untuk dikunjungi oleh para pencinta alam.
Kawanjo akan beramai-ramai diajak ke Puncak Darma, Curug Cimarinjung, Curug Cikanteh,Curug Sodong, dan Pantai Palampang. Semuanya dilakukan dalam sehari dengan biaya minimal Rp 330.000. Kawanjo bisa refreshing, hunting foto, dan belanja oleh-oleh bersama teman sekantor.
- Kepulauan Seribu
Seru-seruan di pantai akan lebih mengasyikkan jika rame-rame bersama teman-teman. Coba cek ketersediaan tempat outing kantor Pulau Seribu rekomendasi dari Pigijo. Di sini Kawanjo bisa jalan-jalan dan mengeksplorasi pantai, barbeque party, bahkan snorkeling.
Dengan harga mulai Rp 390.000, selama dua hari Kawanjo tak perlu bingung. Segala urusan nge-trip sudah disediakan oleh Pigijo. Seperti kapal, homestay ber-AC, makan, kapal penjelajah pulau, alat snorkeling, pelampung, dokumentasi, dan tour guide.
- PangalenganRafting membutuhkan kerja sama dan koordinasi yang baik antara anggota tim untuk mengarahkan perahu dan menghadapi arus sungai. Tak salah jika Pigijo menawarkan aktivitas arung jeram menggunakan perahu karet di Pangalengan.Outing kantor di Bandung ini selain rafting juga mengajak Kawanjo untuk sepuasnya hunting foto dan melakukan games Team Building lainnya. Selama dua hari di Pangalengan, Bandung, Kawanjo hanya perlu mengeluarkan uang minimal Rp 650.000.
- Dieng
Secara administratif, dataran tinggi Dieng masuk dalam wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Di sini Pigijo menawarkan aktvitas menarik seperti hunting foto dan menikmati aktivitas matahari. Karena Dieng memang terkenal dengan Golden Sunrise dan Sunset nya.
Selama tiga hari berturut-turut, Kawanjo bisa mengikuti itinerary trip yang sudah ada. Di dalamnya tercantum tujuan ke Bukit Sikunir, Candi Arjuna, Kawah Sikidang, Dieng Plateu Theater, Batu Ratapan Angin, dan Tuk Bimalukar. Semuanya hanya seharga minimal Rp 750.000,sudah termasuk transportasi PP Jakarta – Dieng dan biaya penginapan serta makan.
- CisandeNext, tempat outing kantor di Bogor tepatnya di desa wisata Cisande. Tempat yang tepat untuk meneliti sejenak dari hiruk pikuk pekerjaan dan kehidupan kota besar. Udara segar yang dipenuhi aroma alam serta pemandangan hijau yang membentang luas dengan Gunung Salak dan Gunung Gede Pangrango sebagai latar. Terdengar pula bunyi-bunyian alami seperti kicauan burung dan gemericik air sungai menciptakan atmosfer yang menenangkan jiwa.
Kawanjo bisa healing bareng-bareng bersama teman. Sekaligus melakukan aktivitas bermanfaat lainnya. Seperti rafting dan Team Building Group. Selama dua hari, minimal biaya yang disiapkan untuk pergi ke tempat outing kantor yang satu ini adalah Rp 650.000.
Baca Juga : 11 Tips Wreck Diving Anti Merinding
- Belitung TimurTelah diketahui bersama, bahwa Belitung memiliki banyak pantai yang memukau dan memanjakan mata. Kawanjo bisa memilih destinasi tempat outing kantor dengan memesan open trip Belitung. Pigijo menawarkan tour seru untuk menjelajahi keindahan alam bahari dan mengunjungi tempat wisata terbaik lainnya di Belitung.
Selama tiga hari, Kawanjo bisa mengunjungi Danau Kaolin dan Pantai Tanjung Kelayang. Kawanjo juga akan merasakan serunya Island hopping dan lezatnya mie Belitung dan es konci. Jangan sampai ketinggalan aktivitas team building dan snorkeling nya, ya!
- SlemanJika Pigijo mengemas outing kantor di Sleman dalam salah satu paketnya, keputusan tepat untuk memilihnya. Pigijo akan mengajak untuk mengunjungi banyak tempat populer. Seperti Setumbu, Candi Borobudur, Lava Tour Merapi, Alun-Alun Kidul, Keraton, Taman Sari, Candi Prambanan, Breksi, Obelix, Pinus Pengger, dan Heha SKY.
Tak lupa selain itu, di Malioboro, Kawanjo bisa menikmati beragam wisata kuliner yang kaya akan kearifan lokal. Bahkan diajak untuk Gala Dinner bersama teman sekantor. Dengan sebanyak itu tempat yang dikunjungi selama empat hari, biaya tiga juta rupiah termasuklah murah.
- Lombok TengahTerakhir, cocok untuk yang berniat pergi lebih jauh. Pigijo memiliki destinasi andalan tempat outing kantor Lombok. Kawanjo bisa menikmati pesona alam Indonesia timur seperti Selong Belanak, Bukit Marese, Pantai Pink, dan bersepeda keliling Kampung Wisata Sejarah Bandjroek.
selama 4 hari, Kawanjo berlibur bersama teman-teman sekantor akan dijamu dengan fasilitas yang disediakan. Mulai dari akomodasi, makan, kapal boat, transportasi, tiket masuk, dan souvenir khas Lombok. Semuanya seharga minimal Rp 1.600.000, dengan pemberangkatan dari Bandara Lombok.
Informasi Tambahan
Silakan cek ketersediaan slot terlebih dahulu sebelum melakukan pemesanan. Tidak diperkenankan pembatalan dan perubahan jadwal dari pihak pelanggan. Jika trip tidak memenuhi kuota keberangkatan, pihak Pigijo akan menghubungi pelanggan paling lambat satu hari sebelum perjalanan untuk menawarkan opsi penjadwalan ulang atau pengembalian dana. Proses pengembalian dana memerlukan waktu hingga 7 hari kerja.
Disarankan untuk mengajak lebih dari 15 orang dalam satu paket outing kantor. Adapun harga yang disebutkan di atas adalah harga per orang. Namun harga akan menyesuaikan dengan jumlah peserta yang mendaftar.
Beruntung Pigijo memiliki pilihan tempat outing kantor yang keren-keren. Kawanjo tinggal pilih mau kemana dan disesuaikan dengan budget dan konsep acara. Dijamin ide anti kendor dan tim kerja makin tersohor!
0 comments on “Segera Pilih Tempat Outing Kantor, Biar Ide Anti Kendor”