Destinasi wisata di Bali Utara memang tidak sepopuler Bali Selatan atau Bali Barat. Meski masih jarang dikunjungi, namun destinasi wisata yang ada di Bali Utara tidak kalah indahnya dengan yang ada di kawasan lainnya di Bali. Letak Bali Utara berada di dataran tinggi sehingga kawasan ini cocok buat kawanjo yang ingin ngetrip sambil mencari ketenangan jauh dari keramaian kota.
1. Danau Tamblingan
Danau ini dikelilingi oleh hutan yang menghijau dengan udara yang sejuk. Kawanjo bisa merasakan suasana yang tenang jauh dari kebisingan saat mengunjungi destinasi wisata yang satu ini di Bali Utara. Nama Tamblingan diambil dari kata “tamba” yang berarti obat dan “elingan” yang berarti kemampuan spiritual. Danau ini berada di Desa Munduk, Kecamatan Banjar, Buleleng, Bali Utara.
2. Danau Buyan
Danau Buyan berada di tengah kawasan hutan tropis yang masih alami di Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali Utara. Di kawasan yang berada diketinggian 1.350 mdpl ini, kawanjo bisa camping di pinggir danau bagian selatan, trekking menjelajah area danau, berolaraga sepeda gunung atau menggunakan motor trail.
3. Air Terjun Sekumpul
Sesuai dengan namanya, air terjun Sekumpul terdiri dari sekumpulan air terjun, yang berjumlah tujuh air terjun. Berada di desa Sekumpul, Kecamatan Sawan, Buleleng, Bali Utara atau berjarak sekitar 76 km dari Denpasar. Untuk menuju lokasi ini, Kawanjo harus melalui jalan setapak, menuruni ratusan anak tangga, sambil menikmati indahnya pemandangan sawah dan perbukitan yang hijau.
Baca juga: Intip Pesona Tuan Rumah KTT G20 2022 di Indonesia
4. Pura Ulun Danu Beratan
Pura Ulun Danu Beratan atau Pura Penataran Agung Ulun Danu Beratan yang terletak di jantung Pulau Bali adalah salah satu dari sembilan Pura Khayangan Jagat yang mengelilingi Pulau Bali. Kawasan yang berjarak 50 km dari Denpasar Bali ini berhawa sejuk dikelilingi oleh hijaunya pegunungan nan indah. Suasana yang tenang bisa langsung kawanjo rasakan saat memasuki kompleks pura di danau Beratan ini.
5. Pemandian Air Panas Banjar
Jika rasa penat mulai melanda saat ngetrip ke Bali Utara, tidak ada salahnya kawanjo berkunjung ke Pemandian Air Panas Banjar. Lokasinya berada di Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, Bali Utara. Di pemandian ini kawanjo bisa berelaksasi di 3 kolam air panas dengan kedalaman yang berbeda. Setiap kolam tersedia pancuran, hingga kawanjo bisa merasakan pijatan air panas yang menyegarkan.
6. Brahmavihara-Arama
Buat kawanjo yang suka meditasi, bisa berkunjung ke Brahmavihara-Arama. Vihara ini merupakan destinasi wisata sekaligus tempat ibadah agama Buddha terbesar di pulau Bali. Terletak di dataran tinggi Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, Bali Utara yang menghadirkan suasana tenang jauh dari kebisingan. Dari ketinggian vihara, kawanjo juga bisa menyaksikan indahnya pantai Lovina yang letaknya tak jauh dari kawasan ini.
7. Air Terjun Gitgit
Lokasi air terjun Gitgit berada di Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Buleleng, Bali Utara. Air terjun Gitgit merupakan air terjun tertinggi di Bali, setinggi 48 meter. Air yang mengalir juga sangat bersih, jernih dan lokasinya cukup jauh dari keramaian karena berada di wilayah pegunungan, pas banget buat kawanjo yang ingin menikmati ketenangan.
Saat ke Pulau Bali, kunjungi destinasi wisata di Bali Utara. Pas banget buat kawanjo yang ingin menikmati keindahan dan ketenangan. Jangan lupa, cek paket wisatanya di sini
Baca juga: Ingin Pariwisata Cepat Pulih, 12 Duta Besar RI Akan Promosikan Bali di Luar Negeri
0 comments on “7 Destinasi Wisata di Bali Utara, Perpaduan antara Alam dan Nuansa Spiritual”