Lombok atau tepatnya Kabupaten Lombok Timur, NTB adalah salah satu kabupaten yang memiliki banyak objek wisata alam maupun wisata pantai, termasuk pulau kecil atau gili yang mempesona dan memiliki keindahan yang khas.
Mendengar nama Lombok, Kawanjo pasti akan teringat dengan Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno karena mereka tak terdengar asing di telinga para wisatawan terutama wisatawan mancanegara. Nah, kita mau kasih tahu kalau Lombok tak hanya memiliki Gili Trawangan saja. Namun ada Gili lain yang juga tak kalah cantik. Simak yuk 4 pulau incaran wisatawan mancanegara yang sangat elok dan mempesona.
1. Gili Kondo (Hidden Gems Lombok Timur)
Gili Kondo adalah pulau kecil di bagian timur Lombok yang memiliki butiran pasir bak merica yang hangat dan menyatu dengan keindahannya. Seakan menenggelamkan sejenak kaki kita di hamparan pasir putih gading saat sedang terapi. Telapak kaki akan terasa rileks seperti dipijat di dalam timbunan pasir.
Baca Juga : Mudik Pending? Bersiap untuk 5 Destinasi Wisata Impian Berikut Ini
Pantai landai dengan air bening di bawah langit biru terangnya membuat penat hilang disapu angin laut. Gili Kondo tak hanya sebagai tempat wisata tapi juga lokasi pemulihan tubuh dan pikiran yang lelah.
Gili Kondo merupakan bagian dari 7 gugusan pulau kecil cantik di Sambelia, Lombok Timur. Kondo dalam bahasa setempat artinya burung bangau. Konon di gili satu ini banyak dihuni burung bangau dan diketahui sebagai tempat tinggal hewan tersebut. Dari Kota Mataram, Kawanjo harus menempuh perjalanan 3 jam ke dusun Padak Guar.
Penyeberangan dengan perahu kayu isa kamu dapatkan dengan merogoh kocek Rp.26.000 per orang dengan kapasitas maksimal 10 orang. Penyeberangan menuju Gili Kondo ditempuh selama 20-30 menit.
Baca Juga : Nusa Tenggara Barat Siap Masukan 5 Destinasi Wisata ke Zona Hijau
Kondisi lingkungan di sini juga masih terjaga dan bersih. Sampah tak akan ditemui di pulau cantik ini, karena pengelola sudah menyediakan tong sampah disetiap sudut. Subur dan rimbunnya pohon membuat Gili Kondo teduh dan rindang.
Ada juga gazebo yang bermanfaat untuk Kawanjo beristirahat dengan tenang, nyaman dan gratis tentunya. Perairannya yang bersih dan jernih merupakan spot favorit untuk diving dan snorkeling. Terumbu karang di Gili ini sangat indah dan beraneka ragam serta banyak ikan cantik warna-warni yang berenang bebas.
Untuk melihat gerombolan ikan cantik ini, Kawanjo tak perlu jauh-jauh berenang ke tengah untuk menemukannya. Cukup berenang 5 meter dari bibir pantai, Kawanjo akan menemukan kawanan ikan cantik itu.
Kawanjo juga bisa melakukan fish feeding dengan roti yang dimasukan kedalam botol bekas yang sudah dicampur dengan air. Sambil berenang, bagikan saja roti-roti itu dan dengan seketika kawanan ikan akan menyerbu Kawanjo dan potongan roti yang dilemparkan. Sensasinya benar-benar luar biasa.
Baca Juga : Anti Ribet, Ini 10 Rekomendasi Makanan untuk Dibawa Backpacker-an
2. Gili Petagan ( Hutan Amazon Lombok)
Di ujung timur, Kawanjo bisa menemukan gugusan pulau kecil cantik yang memancarkan nuansa indah. Walaupun belum populer, Gili Petagan punya pesona yang menarik. Berada di Desa Padak Guar, Sambelia, Lombok Timur membuat Gili ini jauh dari Mataram.
Untuk sampai ke sini, Kawanjo harus bergerak ke Labuan Pandan di Sambelia. Butuh waktu 2 setengah jam dari pusat kota. Di Labuan Pandan, Kawanjo bisa menitipkan kendaraan pada masyarakat sekitar. Sepeda motor atau mobil akan aman berada di sana. Setelah itu menyewa perahu untuk menjelajah selama 30 menit.
Kawanjo akan terpana dengan perahu melaju melewati lorong bakau di Gili Petagan. Tanaman penghalau ombak amat rimbun dan menghadirkan pemandangan bagai Hutan Amazon tanpa hewan buas. Hingga Kawanjo sampai di danau yang dikelilingi hutan bakau. Memiliki luas 50 hektar, konon hutan ini sudah ada sejak zaman penjajahan Jepang.
Baca Juga : 5 Kesalahan Yang sering Terjadi Saat Camping
Terlihat hamparan padang lamun dan terumbu karang pula dengan perairan biru yang mengelilingi dan udara yang segar. Petagan menjadi destinasi menarik dikunjungi Kawanjo yang sedang di Lombok. Pulau ini adalah bagian dari pulau kecil yang berada di ujung timur Pulau Seribu Masjid.
Setelah berkeliling di hutan bakau nelayan setempat juga akan mengajak Kawanjo melihat-lihat pulau kecil lainnya. Posisi Petagan bersebelahan dengan Gili Bidara dan Gili Kapal. Pulau-pulau tak berpenghuni ini bisa menghadirkan pemandangan alami dan tenang sambil memandang Gunung Rinjani di Barat. Kunjungan kesini haruslah disaat yang tepat saat air sedang tak surut agar perahu bisa melintas karena tidak bisa djelajahi tanpa perahu.
3. Gili Kapal
Gili Kapal adalah destinasi wisata di Lombok Timur yang punya keunikan berupa gundukan pasir dan tidak ada apapun di atasnya. Pulau kecil ini kerap kali menjadi destinasi wisata pecinta keindahan bawah laut, karena pemandangan bawah lautnya sangat indah. Setiap akhir pekan selalu ada wisatawan yang datang dan diajak mencari spot snorkeling menarik di Gili Kapal. Ketika sampai di Gili Kapal, wisatawan akan diberikan pemandangan pantai dengan bawah laut yang indah.
Baca Juga : 5 Idol Korea yang Diam-Diam Singgahi Bali
Gili ini adalah yang terkecil dari gili lainnya sebab hanya berupa gundukan pasir ditengah laut, saat air pasang gili ini tak akan terlihat. Sehingga wisatawan hanya bisa berkunjung pada saat air agak surut. Gili Kapal adalah bagian dari gugusan pulau-pulau kecil di Lombok Timur. Termasuk Gili Kondo, Gili Bidara, dan Gili Petagan. Gugusan gili ini secara administratif berada di kecamatan Sambelia, Lombok Timur. Butuh waktu 3 jam perjalanan untuk sampai ke Sambelia dari Kota Mataram.
4. Gili Bidara ( Pesona Bawah Laut yang Indah)
Gili Bidara merupakan satu di antara banyak gili di Kabupaten Lombok Timur yang tak hanya memiliki keindahan daratan dengan pasir putih, juga keindahan bawah laut berupa terumbu karang yang cocok bagi pecinta snorkeling. Jauh dari iklan membuat Gili Bidara Lombok Timur belum banyak diketahui dan dikunjungi wisatawan, kecuali wisatawan mancanegara.
Wisata bawah laut Gili Bidara menjadi spot liburan yang menyenangkan, pecinta snorkeling dan diving yang datang pasti betah dengan keindahan laut Gili Bidara ini.
Baca Juga : Wajib Coba, Ini 3 Trip Seru Sambil Sepedaan
Jadi itu dia Kawanjo, quarto Gili yang punya pesona top markotop. Kalau Kawanjo ingin mencari informasi lain seputar pariwisata dan membeli paket wisata yang aman, bisa banget kunjungi sosial media dan website Pigijo. Have a nice day Kawanjo !
Penulis : Putri Rizqy Aprilliani
0 comments on “Yuk, Intip Pesona 4 Pulau Incaran Wisman di Lombok!”