Gerbang Kekayaan Bahari Indonesia adalah tema yang dipakai dalam gelaran Sabang Marine Festival 2023. Event yang masuk dalam daftar Kharisma Event Nusantara ini dilaksanakan pada 17-19 Maret 2023 di Kawasan Tugu Merah Putih dan sekitar Pelabuhan Teluk Sabang. Tema gelaran akbar di atas seolah menguatkan potensi destinasi wisata Bahari Sabang.
Fakta Tentang Sabang
Sabang merupakan titik nol di wilayah barat Indonesia. Terletak di Provinsi D.I Aceh, wilayah Kota Sabang berada pada 95°13’02”-95°22’36” BT, dan 05°46’28”-05°54′-28″ LU. Sabang adalah wilayah kepulauan dengan Pulau Weh sebagai pulau terbesar, karena itulah potensi destinasi wisata bahari Sabang sangatlah besar. Banyak pantai yang indah, pemandangan bawah laut yang menawan, dan kuliner seafood yang lezat. Karena kekuatan wisata bahari Sabang itulah banyak event maritim yang dilaksanakan di sini. Selain Sabang Marine Festival, ada juga Sail Sabang, International Diving Festival, dan lainnya.
Baca Juga : Wisata Pulau Sabang: Pesona Elok Indonesia Bagian Barat
Wisata Bahari Sabang
Sebenarnya sudah banyak wisatawan tahu, bahwa Sabang memiliki laut yang rupawan. Airnya biru jernih, terjaga kebersihannya. Lingkungan pantainya asri dan sebagian masih alami. Tak kalah menarik, pesona bawah laut Sabang tak bisa dipandang sebelah mata. Banyak orang terpikat karenanya. Sehingga dengan senang hati menghabiskan waktu wisata bahari Sabang sepuasnya.
Berikut adalah beberapa rekomendasi wisata bahari Sabang:
- Pantai Iboih
Lautnya yang biru dan jernih seolah memanggil siapapun yang mendekat. Bersiap memberikan pemandangan nan indah di dalamnya. Satwa air bergerak bebas mengelilingi terumbu karang yang beragam bentuk dan warnanya. Menjadi keindahan mutlak yang bisa didapat dengan snorkeling atau diving. Jangan khawatir dengan piranti, karena di Pantai Iboih Sabang terdapat banyak persewaan peralatan menyelam.
Bila tak ingin berbasah-basah, Kawanjo bisa beraktivitas lain di pantai Iboih. Menaiki perahu dengan lantai kaca misalnya, yang tetap menunjukan keindahan bawah laut Sabang. Atau bisa juga dengan menyisir pasir nan lembut dengan trekking berkeliling pantai. Cobalah mampir ke deretan kios oleh-oleh dan warung kuliner.
Terdapat pula area hutan lindung di pantai yang terletak dalam kawasan Kelurahan Iboih, Kecamatan Sukakarya, Sabang inu. Kawanjo bisa pula menjelajah ke dalamnya.
Baca Juga : Pesona Sabang, Pulau Paling Barat Indonesia
- Pantai Tiga Sumur
Sabang terkenal juga dengan julukan kota Seribu Benteng. Salah satu keberadaan benteng di Sabang adalah di Pantai Tiga Sumur. Tepatnya adalah benteng peninggalan Jepang.
Selain benteng, ada juga keunikan lain berupa tiga sumur air tawar di dekat pantai. Inilah pantai yang terletak di Gampong Le Meulee, Pulau Weh, memiliki asal usul nama.
Jika membicarakan masalah keindahan alam, sebagaimana wisata pantai di Sabang lainnya. Indah dan menyenangkan. Pasirnya putih bersih nampak berkilau. Airnya biru jernih yang membuat para penggemar snorkeling dan diving auto ingin nyemplung.
- Pulau Rubiah
Wisata bahari di Sabang Aceh ini dinamakan demikian, karena terdapat makam seorang wanita bernama Cut Nyak Rubiah di dalam kawasannya. Pulau Rubiah juga disebut sebagai surganya taman laut. Sebab layaknya akuarium raksasa, pulau seluas 26 hektar ini memiliki landscape bawah laut dengan berbagai hiasan yang menawan.
Bagi penggemar snorkeling dan diving wajib ke pulau ini saat berkunjung ke destinasi wisata Aceh. Berenang dan menyelam akan susah bosan. Karena terdapat beragam karang dengan aneka warna dan bentuk. Di sekelilingnya ada berbagai biota laut khas lautan tropis Sabang. Seperti angel fish, gigantic clams, lion fish, dan lainnya.
Jika Kawanjo enggan berbasah-basah, cobalah naik glass boat. Menikmati pemandangan bawah laut dari lantai bening sebuah kapal. Atau bisa juga berkeliling pantai berkawan hembusan angin nan segar.
Untuk menuju ke sini, Kawanjo bisa berangkat dari Pulau Sabang. Dengan menggunakan perahu, cukup dengan waktu tempuh sekitar 30 menit Kawanjo sudah sampai di pulau eksotis ini.
Baca Juga : Indahnya Wisata Sabang Pulau Weh, Bikin Spontan bilang ‘Wew!
Wisata bahari Sabang adalah potensi yang dimiliki oleh Nusantara. Wilayah kepulauan ini memang memiliki pesona laut dan panta yang menakjubkan. Surganya taman laut dan tempat bermuaranya para penggemar diving serta snorkeling. Tak hanya dari dalam, namun juga dari luar negeri. Maka layak kiranya ungkapan ‘Gerbang Kekayaan Bahari Indonesia’ menjadi tema event nasional Sabang Marine Festival. Acara yang bertujuan mendongkrak potensi pariwisata di pulau Sabang.
0 comments on “3 Destinasi Wisata Bahari Sabang, Surganya Taman Laut”