Sudah jadi rahasia umum bila wilayah Nusantara bagian Nusa Tenggara Timur (NTT) memiliki potensi pariwisata yang tinggi. Magnet kunjungan wisatawan ke daerah ini sangatlah kuat sehingga mampu menggerakkan roda perekonomian. Terutama untuk sektor yang berhubungan dengan pariwisata secara langsung. Biro penyedia transportasi dan akomodasi di wilayah ini. Juga perkembangan perekonomian penjualan kuliner, termasuk di dalamnya adalah minuman khas NTT yang bisa dibeli oleh pelancong.
Pariwisata di NTT
Bahkan di ranah internasional, Provinsi NTT memiliki banyak tujuan nge-trip. Ragam wisata di NTT banyak yang telah menjadi langganan kedatangan wisatawan asing maupun lokal dan nasional. Sebutlah Labuan Bajo yang sudah tersohor sebagai tempat wisata bahari yang indah permai. Atau pulau Komodo yang memberikan pengalaman dan pengetahuan tentang satwa langka di dunia.
Belum lagi tempat pariwisata lain seperti desa adat Wae Rebo dan desa Wisata Lewokluok yang berprestasi, ada juga ragam bentang alam yang menarik. Semua mampu mempersembahkan keindahan lukisan Tuhan yang bisa dinikmati.
Tak lupa, menjelajahi keberagaman kuliner khas NTT juga menjadi pengalaman tersendiri. Dengan tradisi, budaya, dan karakter masyarakat yang berbeda dari provinsi lain, terciptalah makanan tradisional NTT dan minuman khas NTT.
Baca Juga : Potensi Wisata Ramah Muslim di Nusa Tenggara Barat Bisa Meraih Kesuksesan
Minuman Khas NTT
Sebagai bagian dari produk kuliner tradisional NTT, minuman di daerah ini menjadi hal penting yang juga bikin penasaran. Wisatawan bisa jadi hanya menemukannya di wilayah NTT, tidak ada di daerah lain. Sehingga sayang untuk melewatkan, tidak membeli dan mencicipinya di saat sedang melancong ke sini.
Bagi sebagian besar wisatawan, pertimbangan minuman halal menjadi faktor utama. Untuk itulah, kali ini Kawanjo bisa menyimak beberapa minuman khas NTT non alkohol sehingga bebas dinikmati oleh umat Islam sekalipun.
Berikut adalah minuman khas NTT, diantaranya:
- Susu Kuda Liar
Di Nusa Tenggara Timur memang banyak kuda liar yang memproduksi susu. Sehingga daerah ini menjadi salah satu penghasil susu kuda liar yang bagus untuk kesehatan tubuh tersebut. Apalagi bila difermentasi, susu kuda liar bisa membantu penyembuhan penyakit seperti bronkitis, leukemia, kanker, radang paru-paru, dan tifus.
Memang tak setenar susu sapi biasa. Namun minuman terkenal di NTT ini banyak diburu oleh para pelancong. Rasanya yang cenderung manis membuat banyak orang suka. Bila Kawanjo ingin mencoba, cukup datang ke toko oleh-oleh yang tersebar di berbagai tempat di NTT.
Baca Juga : Flores Wakili Indonesia Sebagai Rekomendasi Tujuan Wisata Dunia 2023
- Brem dan Tuak Manis
Dua minuman ini sama-sama melewati proses fermentasi. Brem berbahan dasar ketan sedangkan tuak manis dari gula aren.
Bila proses fermentasi keduanya terlalu lama akan mengeluarkan alkohol. Karena itu, bila Kawanjo menghendaki Brem dan Tuak Manis tanpa alkohol bisa memesan atau menanyakan status kehalalannya saat hendak membeli produk yang telah siap diminum. Sebab keduanya mudah sekali ditemukan baik di pinggir jalan maupun di toko oleh-oleh.
- Es Poteng
Ini dia minuman khas Nusa Tenggara Timur yang menjadi buruan para pelancong. Terutama saat cuaca panas mendera. Penampilan menarik membuat siapapun yang memandang ingin segera menyikat habis isi gelas. Ada air dengan susu dan tapai yang diaduk kemudian ditambah gula. Lalu dibubuhi es serut dan tak lupa potongan roti yang ditambahkan. Hmm…
Es poteng banyak dijual di pinggir jalan maupun di depot-depot di wilayah NTT. Jadi mudah sekali untuk mencobanya.
Baca Juga : Produk Terkenal dari Ngada NTT Jadi Tema Festival Wolobobo 2022, Apa Saja?
- Kopi Sumba
Pecinta kopi robusta yang rasanya dark dan cenderung pahit harus coba produk unggulan NTT ini. Apalagi masyarakat biasa mengolah biji kopi hasil bumi NTT dengan cara yang masih tradisional. Yaitu ditumbuk dengan lesung. Hal ini dipercaya menambah kenikmatan yang tersaji dalam secangkir kopi hangat.
Sebagai pelengkap wisata di NTT Kawanjo harus mencicipi produk kuliner tradisional daerah ini. Seperti minuman khas NTT yang bisa jadi tidak ditemukan di daerah lain. Misalkan ada, akan berbeda bila menghapus dahaga di tempat asalnya sambil menikmati keindahan alamnya. Coba, yuk!
0 comments on “4 Minuman Khas NTT, Pelengkap Ngetrip Asyik di Alam”