Jet Ski telah menjadi olahraga air yang populer, memberikan pengalaman mendebarkan sekaligus menyenangkan di atas samudera bergelombang. Personal watercraft inipun telah menjadi salah satu ragam rekreasi air. Di sisi lain, Pulau Dewata sebagai surganya wisata bahari memberikan kesempatan untuk naik jet ski di Bali. Ada beberapa tempat yang bisa dipilih untuk melakukan aktivitas yang memacu adrenalin ini. Namun sebelumnya, alangkah lebih baik bila mengenal olahraga ini terlebih dahulu.
Sejarah Jet Ski
Jet ski muncul pertama kali pada tahun 1970-an. Saat itu Kawasaki memperkenalkan personal watercraft pertama yang sukses secara komersial. Sejak itu, berbagai produsen bergabung, meningkatkan desain, kinerja, dan fitur keamanan. Meskipun ‘Jet Ski’ sebenarnya merupakan merek dagang terdaftar dari Kawasaki, lama kelamaan kata ini digunakan secara umum untuk menyebut kendaraan yang sama. Meskipun berbeda merek atau perusahaan yang merakit.
Desain Jet Ski
Jet ski biasanya memiliki desain ramping dan kompak, menampung satu hingga tiga penunggang. Mereka ditenagai oleh mesin inboard yang mendorong air melalui nosel untuk gerakan maju dan pengendalian. Penunggang berdiri atau duduk di dek, memegang setang untuk kendali.
Baca juga: Family Trip Bali, Cuma 2,5 Jutaan Aja!
Sensasi Naik Jet Ski
Jet ski terkenal karena sifatnya yang memacu adrenalin. Penunggang dapat mencapai kecepatan tinggi dan melakukan belokan tajam, lompatan, dan putaran. Kelincahan jet ski memungkinkan manuver dinamis, menarik para pencari sensasi dan penggemar olahraga air.
Keamanan Naik Jet Ski
Meskipun jet ski sangat mendebarkan, keamanan adalah yang utama. Penunggang yang bisa dari berbagai usia juga harus menggunakan perlengkapan keselamatan yang sesuai, termasuk jaket pelampung dan helm. Selain itu, memahami dan mematuhi aturan lalu lintas air dan pedoman adalah kunci untuk pengalaman yang aman.
Seperti halnya dengan setiap kegiatan air, penting untuk menghormati lingkungan saat berlaga di atas jet ski. Para pengendara harus memperhatikan kehidupan laut, mengikuti rute air yang ditentukan, dan mematuhi regulasi untuk meminimalkan dampak pada ekosistem.
Lomba Naik Jet Ski di Danau Toba Baru- baru ini
Komunitas jet ski sangat aktif, dengan para penggemar berkumpul bersama. Tujuannya adalah untuk menggelar acara, pertemuan, dan kompetisi. Acara balap memamerkan keahlian penunggang yang terampil, mendorong batas kecepatan dan kelenturan.
Baru- baru ini telah terlaksana Aquabike Jetski Championship 2023 di Danau Toba. Tepat pada tanggal 22- 26 November 2023, para atlet jet ski dari berbagai negara beradu teknik dan kecepatan di danau vulkanik Sumatera Utara ini.
Baca juga: Desa Pemuteran Bali Dulu Dipandang Sebelah Mata, Kini Prestasinya Mendunia!
Destinasi Populer Naik Jet Ski di Bali
Jet ski telah menjadi aktivitas populer di beberapa tempat di berbagai destinasi pantai dan danau di seluruh dunia. Dari pantai tropis hingga danau yang tenang dikelilingi pegunungan. Para penggemar dapat menikmati olahraga ini dengan berbagai aturan main yang berbeda- beda tiap lokasinya.
Nah, di bagian lain Indonesia tak kalah menarik. Pulau Dewata yang telah terkenal seantero jagat sebagai destinasi wisata bahari, juga memberikan pengalaman naik jet ski di Bali. Banyak sekali tempat yang bisa dituju. Diantaranya:
- Nusa Penida
Nusa Penida adalah pulau kecil dengan pantai- pantai yang rupawan. Letaknya berada di pulau Dewata sebelah tenggara. Tempat wisata terkenal di Bali ini juga menawarkan aktivitas snorkeling dan diving.
Namun naik jet ski di Bali juga sangat direkomendasikan di sini. Turunkan kecepatan sejenak, lalu nikmatilah keindahan alam.Untuk mencapai pulau ini bisa berangkat dari Pantai Sanur. Dengan perjalanan sekitar 30 sampai 90 menit melalui jalur laut.
- Pantai Sanur
Sebelum ke Pulau Nusa Penida, lebih tepat bila mencoba medan jet ski di sini. Pantai Sanur yang merupakan salah satu pantai paling populer dengan keindahan sunrise juga menjadi tujuan naik jet ski di Bali.
Di sini memang gudangnya wahana water sport salah satunya jet ski. Dengan instruktur yang siap menemani, tak perlu ragu bila sudah memiliki niat menjajal mengendarai kuda laut di Sanur. Namun bila memang sudah ahli, tak masalah bila berkendara sendirian.
- Pantai Kuta
Bila Pantai Sanur terkenal dengan matahari terbitnya, maka para pemburu keindahan senja pasti memilih Pantai Kuta. Sunset-nya sangatlah indah. Nah, tak ada salahnya naik jet ski di Bali dilakukan di sekitar Pantai Kuta. Destinasi wisata 24 jam di Bali ini memang selalu ramai. Namun untuk keamanan, jet ski tetap harus dilakukan saat langit masih belum gelap.
- Tanjung Benoa, Nusa Dua
Tanjung Benoa adalah sebuah wilayah di selatan Pulau Bali. Tepatnya di Kelurahan Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Letaknya yang berada di antara dua laut membuat kondisi lautnya tenang. Hal inilah yang membuat Tanjung Benoa cocok untuk melakukan banyak ragam permainan air. Seperti parasailing dan jet ski.Di sini sewa jet ski dihitung per menit, yakni berkisar pada harga Rp15.000 per menit. Selain itu ada juga agen yang menawarkan per paket, berisi parasailing dan jet ski dengan harga Rp400.000.
- Lovina Watersport
Memang spot naik jet ski di Bali yang satu ini cukup jauh dari ibukota Denpasar. Butuh waktu 2,5 jam untuk sampai di Lovina Watersport. Tepatnya pantai ini berada di Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali. Ada banyak water sport yang ditawarkan. Namun, bermain jet ski tetap jadi primadona. Bonusnya jika beruntung, akan bertemu dengan kawanan lumba-lumba yang sedang melintas.
Baca juga: Cari Vitamin Sea Gak Harus ke Bali, Karimunjawa Juga Sama Cantiknya!
Jet ski menggabungkan kegembiraan, keterampilan, dan tantangan. Naik jet ski di Bali sebagai surganya wisata bahari, menawarkan pengalaman yang unik serta seru di atas samudera luas dan panorama indah.
0 comments on “5 Destinasi Populer Naik Jet Ski di Bali”