Kawanjo tahu nggak, kalau Pulau Sumba terpilih menjadi salah satu dari 33 pulau terindah versi Majalah Focus di Jerman dengan judul Sumba Kein Tanz, Aber Ein Traum. Judul tersebut memiliki arti bahwa Sumba bukanlah nama sebuah tarian, namun sebuah mimpi. Dari judul yang diberikan, terlihat cukup jelas gambaran betapa indahnya Pulau Sumba yang kini semakin banyak dikenal dan diketahui oleh wisatawan dari berbagai belahan dunia. Hm, jadi pengen ke sana nggak, sih? Pas banget! Minjo punya paket wisata open trip jelajah Sumba, nih.
Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Sumba Dengan Fakta-Fakta Singkatnya yang Menyenangkan
Sebelum berbicara lebih detail tentang paket wisata open trip jelajah Sumba kali ini. Minjo mau bahas dulu secara garis besar. Paket wisata ini akan mengajak kamu berkeliling obyek wisata Sumba yang menarik. Masing-masing obyek wisata di Sumba merupakan wisata alam yang dijamin masih alami dan cocok untuk melepas penat. Meskipun sebagian besar wisata di Pulau Sumba didominasi oleh wisata alam, namun ternyata pulau ini juga menyimpan berbagai kearifan budaya lokal yang masih tetap dilestarikan hingga saat ini. Yang mana budaya-budaya tersebut masih sangat tradisional dan sangat khas. Nah, Kawanjo bisa menyaksikannya secara langsung melalui wisata kampung adat.
Oke, paket wisata open trip jelajah Sumba kali ini akan berlangsung selama 4 hari 3 malam. Untuk pengalaman eksplor Sumba yang menarik ini, harganya cuma dibanderol Rp2.970.000,-/pax saja. Nah, pasti Kawanjo penasaran, dengan harga yang sangat terjangkau itu, Kawanjo akan dapat apa saja, sih?
Day 1 – Open Trip Jelajah Sumba
Sebelum melakukan perjalanan ini, kita akan bertemu terlebih dahulu di meeting point yang telah ditentukan, yaitu Bandara Tambolaka, Sumba Barat. Setelah semuanya siap, kita akan segera memulai open trip jelajah Sumba kali ini. Let’s go!
Destinasi pertama yang akan kita kunjungi dalam perjalanan ini adalah Kampung Adat Ratenggaro. For your information, Kata Ratenggaro berasal dari dua penggalan yaitu ‘rate’ yang berarti kuburan serta ‘garo’ yang merupakan nama suku dari desa tersebut.
Day 2 – Open Trip Jelajah Sumba
Sumba punya banyak pantai menarik yang wajib dieksplor. Walaupun kemarin kita sudah mampir ke 2 pantai, rasanya masih kurang puas nggak, sih? Nah, kita ke pantai lagi, yuk! Destinasi pertama di hari ini adalah Pantai Mandorak.
Setelah puas mengagumi indahnya Danau Weekuri. Kita akan melanjutkan kembali perjalanan ini. Destinasi selanjutnya yang akan kita datangi adalah Kampung Adat Praijing. Kampung Adat Praijing menawarkan keindahan alami perkampungan yang sangat mempesona. Kampung ini sangat unik karena rumah adatnya tersusun dari batu-batu megalitik. Rumah adat Sumba di kampung ini biasa disebut Uma Bokulu atau Uma Mbatangu.
Setelah eksplor kampung adat kedua dalam trip kali ini, kita akan melanjutkan perjalanan ke Bukit Wairinding yang menjadi salah satu ikon khas Sumba. Di sana, kita akan hunting sunset sampai mentari tenggelam. Dijamin, foto-foto yang didapat bakal sangat epik dan cocok masuk feeds Instagram kamu!
Day 3 – Open Trip Jelajah Sumba
Mari kita lanjutkan penjelajahan hari ketiga! Kali ini, destinasi pertama yang akan kita sambangi adalah Savana Puru Kambera. Savana Puru Kambera merupakan spot wisata primadona di Sumba Timur, karena memang kamu akan menemukan kesulitan untuk bisa mendapatkan suasana serta daya tarik yang sama di tempat lain. Kuda liar yang bebas berkeliaran pun menjadi daya magnetnya.
Hari ini merupakan hari terakhir dari penjelajahan Open Trip Jelajah Sumba kali ini. Pagi-pagi sekali, Minjo akan ajak kamu untuk hunting sunrise di Bukit Tenau. Sesampai di Bukit Tenau, kamu akan melihat bukit-bukit berlekuk dengan indahnya. Lekukan yang bikin kamu akan terpesona saking indahnya.
Nah, itu dia itinerary perjalanan Open Trip Jelajah Sumba kali ini. Gimana, pasti puas, kan?
Oiya, dengan harga yang telah Minjo sebutkan sebelumnya, selain itinerary perjalanan yang seru ini, harga tersebut juga sudah termasuk:
- Transportasi AC
- Hotel bintang 2 dan bintang 3
- Makan
- Air mineral
- Tiket masuk wisata dan donasi
- Tour Guide
- Dokumentasi
Yuk, tunggu apa lagi? Atur jadwal dan booking Open Trip Jelajah Sumba sekarang juga! Kamu bisa klik di sini:
Well, masih banyak banget lho paket wisata menarik lainnya yang menanti Kawanjo. Mulai dari wisata DSP (Destinasi Super Prioritas) seperti Bali, Danau Toba, Borobudur, Gunung Prau, dan Labuan Bajo, hingga menggali kekayaan budaya dan merasakan pengalaman unik di desa wisata. Semuanya ada di Pigijo!
0 comments on “Budget Cuma 3 Juta Tapi Pengen Jelajah Sumba? Bareng Pigijo Aja!”