Kawanjo sudah tahu belum, kalau ada destinasi wisata baru di Pangalengan, Bandung, Jawa Barat? Lokasi tepatnya berada di Sukamanah, Kecamatan Pangalengan, Bandung Selatan. Destinasi wisata baru tersebut adalah sebuah kawah yang berasal dari gunung berapi kembar yang bernama Kawah Wayang.
Baca Juga : Inilah Destinasi Wisata Bandung yang Bikin Kamu Balik Fresh Lagi
Kawah Wayang berada di bawah kaki Gunung Wayang Windu dengan luas kawah sekitar 750 m2. Destinasi wisata ini baru resmi dibuka pada bulan Juli tahun 2020 dan langsung menarik banyak perhatian masyarakat. Pemandangan dan hawa dingin nan sejuk sangat terasa saat kamu memasuki halaman utama Kawah Wayang. Kira-kira ada apa aja sih di Kawah Wayang? Langsung simak ulasan di bawah ya!
1. Geowisata Kawah Wayang
Dengan membeli tiket masuk dari Geowisata Kawah Wayang, kamu sudah menyumbang satu pohon untuk di tanam. Di sini selain menyaksikan pemandangan alam yang menawan kamu juga bisa melihat beragam tanaman langka yang hampir punah dan endemik Pangalengan yang kini ditanam kembali.
Dengan adanya geowisata ini diharapkan para pengunjung tak hanya mendapatkan kesenangan tapi juga edukasi tentang alam sebagai bentuk pelestarian alam.
2. Camping Ground
Di area Kawah Wayang para pengunjung juga bisa berkemah seperti di tempat wisata Kampung Cai Ranca Upas. Jika berkemah di Kawah Wayang jangan lewatkan pemandangan eksotis dengan menikmati sunrise di pagi hari. Awalnya para pengunjung bisa berkemah di puncak gunung, namun karena sering terjadi kelalaian akhirnya pengelola hanya memperbolehkan melakukan kegiatan di camping ground.
3. Menikmati Kawah Wayang
Meski terbilang baru, pemandangan yang disajikan oleh Kawah Wayang patut diacungi jempol. Berbeda dengan Kawah Putih, di sini kamu bisa berjalan di antara kepulan asap yang keluar dari celah batuan belerang. Gas alam yang keluar dari kawah ini juga dimanfaatkan menjadi Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) yang disalurkan lewat pipa-pipa besar di pinggir kebun teh Kertamanah. Selain itu, kalau kamu mendaki ke puncaknya, kamu bisa melihat patung Wayang Patih Sembah Singa Raksa dan Patih Sembah Mangkunagara.
4. Kolam Air Panas
Setelah lelah beraktivitas di kawah Gunung Wayang, kamu bisa menikmati waktu dengan merendamkan kaki di kolam air panas yang berasal dari kawah. Dikelilingi pemandangan yang indah sambil merileksasikan diri di kolam air panas tentu bisa melepas lelahmu.
Nah, itu dia beberapa aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di Kawah Wayang. Nggak cuma refreshing dan melihat pemandangan yang memesona, kamu juga dapat pengetahuan baru dari geowisata yang ada di Kawah Wayang. Buat Kawanjo yang ngaku pecinta alam, tunggu apalagi? Yuk, langsung aja datang ke destinasi wisata Kawah Wayang. Jangan lupa juga untuk cek destinasi wisata alam seru lainnya di sini. Selamat mencoba!
Baca Juga : 5 Penginapan Instagramable di Bandung, Yuk Staycation!
0 comments on “Intip Pesona Destinasi Wisata Baru, Kawah Wayang Pangalengan”