sentul,
Local Experiences

Rekomendasi 3 Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits

Apa yang ada di benak Kawanjo bila mendengar Sentul disebut? Pasti jika bukan sirkuit balap ya kompleks perumahan. Sebab daerah ini memang terkenal karena dua hal tersebut. Nah ternyata terdapat beberapa tempat wisata di Sentul yang lagi hits.

Apa yang ada di benak Kawanjo bila mendengar “Sentul” disebut? Pasti jika bukan sirkuit balap, ya kompleks perumahan elit. Sebab, daerah ini memang terkenal karena dua hal tersebut. Nah, ternyata terdapat beberapa tempat wisata di Sentul yang lagi hits nih, guys. Cocok dikunjungi bersama keluarga atau bisa juga didatangi saat Kawanjo berniat solo traveling.

Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits

Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits
Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits

Banyak warga Jakarta yang memilih Sentul sebagai destinasi wisata mereka. Alasannya adalah karena jarak yang dekat, tak lebih dari 2 jam dengan kendaraan bermotor untuk sampai. Selain itu apalagi kalau bukan banyaknya tempat healing di Sentul. Mengingat keperluan menepi dari penatnya ibukota sangat dibutuhkan oleh warganya.

Baca juga: 4 Alasan Kamu Wajib Cobain Ngetrip ke Gunung Pancar Sentul

Bila Kawanjo berencana yang sama, Sentul memiliki banyak tempat untuk dituju. Mulai dari wisata alam, hingga buatan. Mulai dari wisata budaya hingga kulineran. Atau mau menjelajahi tempat wisata di Sentul yang lagi hits? Coba simak penjelasan berikut ini:

  1. Eco Art Park Sentul City

    Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits Eco Art Park Sentul City
    Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits Eco Art Park Sentul City

    Salah satu ruang terbuka hijau di Sentul ini sedang digemari banyak orang. Selain pepohonan yang membuat teduh, terdapat juga berbagai instalasi seni yang estetik dan menarik. Sehingga tak perlu bingung mencari tempat instagramable di Sentul bagi penggemar fotografi atau pecinta karya seni. Ada banyak patung unik yang bisa diajak berfoto, baik sendiri maupun ramai-ramai. Ada juga spot fotogenik lainnya seperti jembatan dan taman.

    Selain artistik, Eco Art Park Sentul City juga bersifat edukatif. Memberi pengetahuan dan pengalaman pada para pengunjung tentang teknologi energi terbaru seperti instalasi parabola aktif warna-warni. Pentingnya menjaga keseimbangan ekologi juga nampak dengan hadirnya instalasi daur ulang yang dipajang. Terakhir, tempat wisata Sentul viral ini juga mampu memasok kebutuhan oksigen dan situasi segar yang cocok untuk menghilangkan kepenatan. Tanpa biaya, Kawanjo bisa menikmati segala suguhan Eco Art Park Sentul City ini setiap hari. Tentunya saat jam buka, di hari biasa pada pukul 10.00 sampai 22.00 dan akhir pekan buka lebih awal pada pukul 08.00. Datang saja langsung ke alamat Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

  2.  Jungleland Adventure Theme Park Sentul

    Jungleland Adventure Theme Park Sentul
    Jungleland Adventure Theme Park Sentul

    Tak perlu bingung mencari tempat wisata keluarga di Sentul yang murah. Ada Jungleland Adventure Theme Park yang bisa dikunjungi bersama-sama. Diperuntukkan bagi segala usia, terdapat lebih dari 34 wahana yang seru dan menyenangkan yang terbagi dalam 4 zona, yakni zona anak-anak, dewasa, keluarga, dan aktivitas.

    Salah satu taman hiburan terbesar di Indonesia ini memiliki wahana diantaranya mobil bumper, carousel, ferris wheel dengan ketinggian 45 meter, rumah hantu, aneka permainan petualangan, dan lainnya. Jangan lupa bila berada di tempat wisata Sentul viral untuk mencoba spot foto instagenic dan mencicipi makanan minuman di area kuliner.

    Jungleland Adventure Theme Park Kawasan Sentul Nirwana beralamatkan di Jalan Jungle Land Nomor 1, Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Buka setiap hari kerja pada pukul 10.00 hingga 17.00 di hari biasa dan Sabtu Minggu pada 09.00 sampai 18.00

    Baca juga: 7 Tempat Trekking Seru Berujung Curug di Sentul yang Wajib Dicoba

  3. Kampoeng Koneng

    Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits Kampoeng Koneng
    Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits Kampoeng Koneng

    Tempat wisata di Sentul yang lagi hits selanjutnya adalah Kampoeng Koneng. Cerminan tanah Pasundan yang kental akan nuansa pedesaan. Alami dan hangat, cocok untuk mengisi waktu liburan dalam rangka mengusir kepenatan dan mendatangkan energi baru lagi.

    Kampoeng Koneng sebenarnya adalah restoran keluarga dengan sajian beragam kuliner khas Sunda dan Nusantara. Seperti aneka nasi tradisional, ada nasi goreng cikur, nasi timbel, nasi gudeg, dan lainnya. Tak lupa ada menu terlaris berupa aneka olahan ayam, seafood, dan bebek. Jika datang beramai-ramai bisa memesan paket ngariung untuk mendapatkan makanan yang beragam dan dalam porsi lebih banyak dengan harga lebih murah.

    Kampoeng Koneng terkenal sebagai tempat makan di Sentul view bagus. Sebab keberadaannya juga menampilkan pemandangan yang menyejukkan raga dan pikiran. Bagi anak-anak bisa menambah keseruan dengan bermain di play ground yang disediakan. Datang saja langsung ke Jalan Tapos Bojong Koneng, Sentul Selatan, Bogor. Buka setiap hari kerja pada pukul 10.00 sampai 17.00 dan akhir pekan pada pukul 09.00 hingga 18.00.

Baca juga: 6 Cafe Instagramable di Sentul, Cocok Buat Calon Selebgram

Selain karena sirkuit dan perumahan mewahnya, tempat wisata di Sentul yang lagi hits terus bermunculan. Cocok untuk dikunjungi bersama keluarga atau solo traveling. Jaraknya yang tak jauh dari ibukota memudahkan untuk sampai di sini.

0 comments on “Rekomendasi 3 Tempat Wisata di Sentul yang Lagi Hits

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.