Vaksinasi Parekraf
PigiNews

Vaksinasi Pelaku Parekraf Ternyata Baru Mencapai 5 Persen

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, pelaku parekraf hanya 5 persen yang sudah divaksinasi

Sandiaga Uno sempat ingin jadi Bali sebagai destinasi wisata vaksin sebelum PPKM Darurat diberlakukan. Hal ini dilakukannya demi menggenjot kembali wisata di Pulau Dewata sekaligus jadi contoh bagi kota-kota lain di Indonesia jika wisata vaksin bisa dilakukan. Sandiaga Uno juga memberikan target untuk memvaksinasi semua pelaku parekraf.

Hanya saja menurut Sandiaga Uno, saat ini justru persentase vaksinasi COVID-19 bagi para pelaku pariwisata di Indonesia masih sangat rendah, yaitu hanya mencapai 5 persen. Sandiaga Uno menjelaskan hal tersebut saat mengecek persiapan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi para pelaku wisata dan masyarakat di area Sekolah Staf Komando Angkatan Udara (Sesko AU) Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu kemarin. 

Baca Juga : Perangi COVID-19, Sandiaga Uno Ingin Perbanyak Hotel Untuk Isolasi Mandiri

“Data yang kami kumpulkan, persentase vaksinasi itu masih di bawah 5 persen, masih sangat rendah,” ungkap Sandiaga kepada wartawan.

Pada dasarnya, Kemenparekraf menargetkan para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif bisa divaksinasi sebanyak 70 persen. Jumlah ini sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat. Keputusan vaksinasi 70 persen kepada para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif dikarenakan durasi dan interaksi mereka dengan masyarakat lebih besar dan sering. 

Demi memenuhi target vaksinasi tersebut, pihaknya pun menggenjot jumlah target vaksinasi yaitu sebanyak 3 juta target vaksinasi dalam sehari di seluruh Indonesia. Semua ini akan dibantu oleh Kemenparekraf secara all out karena ada 34 juta masyarakat pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di seluruh Indonesia. 

Semoga vaksinasi di Indonesia bisa mencapai target semua ya kawanjo, mulai dari sektor pelaku industri pariwisata sampai masyarakat umum. Biar Indonesia cepat pulih kembali dan bisa beraktivitas seperti sedia kala. 

Baca Juga : Kawanjo, Inilah Cara Download Sertifikat Vaksin COVID-19 Tanpa Aplikasi

0 comments on “Vaksinasi Pelaku Parekraf Ternyata Baru Mencapai 5 Persen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.