Jika di Yogyakarta viral aksi ngopi in the sky yang banyak pro dan kontra, berbeda dengan gaya ngopi yang satu ini. Meminum secangkir kopi memang lumrah jadi aktivitas di pagi hari. Perbedaannya adalah situasi dan kondisi saat menyeruput kopi hitam. Jika di Jakarta penuh dengan kebisingan, cobain deh serunya ngopi di Sukabumi yang sangat menyatu dengan alam.
Baca Juga : Surga di Sukabumi, 7 Curug Ini Terletak di Geopark Ciletuh
Kawanjo di sini bisa ngopi santai sambil berbincang tanpa harus mendengarkan bisingnya suara kendaraan. Ditambah lagi kopi semakin nikmat dengan pemandangan Situ Cijeruk plus udara yang segar karena kedai kopi ini tepat berada di bawah kaki Gunung Gede Pangrango. Kedai kopi ini lokasinya ada di Jalan CIjeruk.
Uniknya di sini selain pemandangan dan cuaca yang sejuk. Menu kopi di kafe ini semuanya adalah hasil panen sendiri loh! Yup, mereka menanam dan memanen sendiri mulai dari kopi arabika dan robusta. Kopi dan pemandangan rumput hijau serta Situ Cijeruk, dijamin klop banget. Selain kopi di bawah kaki gunung, ada juga nih landskape pantai di kafe yang ada di Sukabumi juga tapi berada di puncak.
Ini adalah destinasi wisata di atas bukit dengan pemandangan anti mainstream yaitu laut. Aneh bukan? Jika biasanya destinasi wisata seperti ini menjual pemandangan gunung, tapi ini justru tebing pantai. Nama destinasinya adalah Puncak Robin Sukabumi. Pemandangan di sini menyajikan lanskap pantai-pantai di kawasan Pelabuhanratu, Sukabumi. Bahkan di sini juga asyik untuk melihat matahari terbenam.
Destinasi wisata ini ada di ketinggian sekitar 300 meter di atas permukaan laut . Jadi saat sore menyapa, angin pun berhembus dingin menusuk kulit. Perjalanan menuju destinasi wisata unik juga menantang. Karena jalanan menuju destinasi wisata ini menanjak terus bahkan ada beberapa bagian yang kecil dan hanya bisa dilalui satu mobil saja.
Gimana, seru kan dua destinasi wisata ini. Udah dekat, dingin, sejuk, dan dijamin indah lagi. Kawanjo bisa one day trip kalau kemari. Untuk info open trip dan paket wisata menarik lainnya bisa cek di sini.
Baca Juga : Asyiknya Ngetrip Saat Weekend di Sentul, Coba Main ke Destinasi Wisata Ini
0 comments on “Mulai Dari Sruput Kopi di Kaki Gunung Gede Pangrango Sampai Lanskap Pantai Sukabumi”