Ingin menyantap yang terasa lembut dan halus, tapi bosan dengan puding atau jeli? Bubur sumsum adalah jawabannya. Apalagi rasa gurihnya bikin nyaman di lidah. Memang pada umumnya santan digunakan untuk menghasilkan cita rasa tersebut. Namun pada kenyataannya banyak kondisi yang tidak memungkinkan. Sehingga butuh tahu, cara membuat bubur sumsum tanpa santan yang sama-sama nikmat.
Bubur Sumsum Cita rasa Khas Indonesia
Bubur sumsum adalah makanan tradisional Indonesia yang terbuat dari tepung beras, santan, dan garam. Bubur ini biasanya disajikan dengan gula merah cair sebagai pemanis. Teksturnya lembut dan rasanya gurih-manis. Bubur sumsum sering dijadikan makanan penutup atau camilan, dan biasanya dinikmati baik dalam keadaan hangat maupun dingin.
Baca Juga: Coba Cek, Adakah Penyebab Hoarding Disorder Dalam Diri?
Santan pada Bubur Sumsum
Penggunaan santan memberikan rasa gurih yang khas. Santan juga membantu menciptakan tekstur yang lembut dan creamy pada bubur sumsum, menjadikannya lebih enak dan lezat. Selain itu, santan memberikan aroma khas yang menambah kelezatan.
Namun, terkadang santan tidak digunakan. Beberapa orang menghindarinya karena santan mengandung lemak jenuh tinggi yang bisa mempengaruhi kesehatan. Seperti menurunkan asupan kalori atau lemak. Sebagian lainnya bisa jadi memiliki alergi atau intoleran terhadap santan atau komponen dalam kelapa.
Adapun penggunaan bahan pengganti santan bisa jadi lebih praktis ataupun ekonomis. Sehingga terciptalah variasi rasa atau tekstur yang berbeda dalam bubur sumsum. Meskipun tanpa santan, bubur sumsum masih bisa tetap lezat dengan menggunakan bahan pengganti seperti susu dan lainnya.
Cara Membuat Bubur Sumsum tanpa Santan
Tak masalah jika meninggalkan santan dalam resep membuat bubur sumsum. Penambahan bahan lain bisa menjadi variasi rasa dan nutrisi. Terdapat beberapa bahan baku yang bisa digunakan untuk memasak bubur ini. Berikut adalah resep bubur sumsum tanpa santan:
- Bubur Sumsum dengan AirCara membuat bubur sumsum praktis adalah dengan menambahkan air saja.
Bahan:
– 100 gram tepung beras
– 600 ml air
– 1/2 sendok teh garam
– 1 lembar daun pandan (opsional)Cara Membuat:
- Campurkan tepung beras dengan sedikit air dalam mangkuk, aduk hingga menjadi pasta halus.
- Panaskan sisa air dalam panci bersama dengan daun pandan dan garam hingga mendidih.
- Masukkan pasta tepung beras ke dalam air mendidih sambil diaduk terus menerus agar tidak menggumpal.
- Masak hingga adonan mengental dan matang, lalu angkat dan sisihkan.Saus Gula Merah:
– 200 gram gula merah, serut
-100 ml air
– 1 lembar daun pandan (opsional) - Campurkan gula merah, air, dan daun pandan dalam panci kecil.
- Masak dengan api kecil hingga gula merah larut dan mendidih.
- Saring saus gula merah untuk menghilangkan kotoran atau serat gula yang tidak larut, jika perlu.Bubur Sumsum dengan Susu Cair
Bahan
– 100 gram tepung beras
– 600 ml air
– 1/2 sendok teh garam
– 1 lembar daun pandan (opsional)
– 200 ml susu cairCara Membuat:
- Campur tepung beras dengan sedikit air hingga menjadi pasta.
- Panaskan sisa air dengan daun pandan dan garam hingga mendidih.
- Masukkan pasta tepung beras, aduk hingga mengental.
- Tambahkan susu cair, aduk hingga merata dan matang.Bubur Sumsum dengan Krimer
Bahan
– 100 gram tepung beras
– 400 ml air
– 299 ml krimer cair
– 1 lembar daun pandan
– 1/2 sendok teh garamCara Membuat
- Cairkan krimer dengan air.
- Masukkan tepung beras ke dalam panci, tuang krimer cair, aduk rata.
- Rebus sisa krimer cair, daun pandan, dan garam hingga mendidih.
- Masukkan tepung beras yang sudah diencerkan, aduk hingga mengental, angkat.Bubur Sumsum dengan Susu Nabati
Bahan:
– 100 gram tepung beras
– 600 ml susu nabati (misalnya susu almond atau kedelai)
– 1/2 sendok teh garam
– 1 lembar daun pandanCara Membuat:
- Campurkan tepung beras dengan sedikit susu nabati hingga menjadi pasta.
- Panaskan sisa susu nabati dengan daun pandan dan garam hingga mendidih.
- Masukkan pasta tepung beras, aduk hingga mengental dan matangBubur sumsum dengan kaldu
Bahan:
– 100 gram tepung beras
– 600 ml kaldu ayam atau sayuran (sesuai selera)
– 1/2 sendok teh garam
– 1 lembar daun pandan (opsional)Cara Membuat:
- Campurkan tepung beras dengan sedikit kaldu dalam mangkuk, aduk hingga menjadi pasta halus.
- Panaskan sisa kaldu dalam panci bersama daun pandan dan garam hingga mendidih.
- Masukkan pasta tepung beras ke dalam kaldu mendidih sambil diaduk terus menerus agar tidak menggumpal.
- Masak hingga adonan mengental dan matang, lalu angkat dan sisihkan
- Tambahkan Irisan daun bawang atau seledri dan bubuhi daging ayam atau jamur. Bisa juga dengan menyertakan telur rebus atau sayuran sehingga nutrisinya semakin lengkap
Baca Juga: Olahan Daging Khas Makassar Sulawesi Selatan, Lezat Bikin Makan Tak Bisa Hanya Sesaat
Cara membuat bubur sumsum tanpa santan yang sama-sama nikmat, bisa menjadi solusi. Sebab sering kondisi mengharuskan kita menghindari cairan dari parutan kelapa ini. Penggunaan bahan-bahan lain justru memberi variasi rasa dan nutrisi pada semangkuk bubur sumsum.
0 comments on “Cara Membuat Bubur Sumsum Tanpa Santan Namun Tetap Nikmat”