retribusi, e-ticketing, eticketing, bali, bangli, kintamani, destinasi wisata, daerah tujuan wisata,
PigiNews

Setelah Kintamani, Bangli akan Terapkan e-ticketing di Daerah Tujuan Wisata Lain

Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan pada wisatawan, Pemerintah Kabupaten Bangli, Bali akan terapkan e-ticketing di daerah tujuan wisata lainnya.

Penerapan e-ticketing ini diharapkan berlangsung transparan dan akuntabel. Upaya ini sudah dilakukan wilayah Kintamani melalui Peraturan Bupati Bangli No 47 tahun 2014 tentang Peninjauan Tarif Retribusi Tempat Rekreasi dan Olahraga Kabupaten Bangli.

retribusi, e-ticketing, eticketing, bali, bangli, kintamani, destinasi wisata, daerah tujuan wisata,
Suasana syahdu Kintamani.

Dilansir dari balipost, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bangli I Wayan Sugiarta mengungkapkan kalau ada beberapa lokasi yang bersiap menyusul Kintamani.

Baca juga: Ngetrip ke Kintamani Bali Kini Wajib Bayar Uang Retribusi Rp 25 Ribu?

“Sekarang masih fokus di Kintamani dulu. Kami masih penuhi kekurangan alat di sana. Idealnya, masing-masing pos dipasangi 2 sampai 3 alat agar pelayanannya cepat sehingga tak terjadi antrian. Setelah itu, akan dilaksanakan penerapan e-ticketing di daerah tujuan wisata lainnya seperti Desa Wisata Penglipuran, Pura Kehen, Pura Puncak Penulisan dan Terunyan,” ujarnya.

retribusi, e-ticketing, eticketing, bali, bangli, kintamani, destinasi wisata, daerah tujuan wisata,
Desa Wisata Penglipuran, bersiap menerapkan e-ticketing.

Diakui I Wayan Sugiarta, pihaknya harus terus melakukan penjagaan dan komunikasi terlebih dulu dengan pengelola masing-masing daerah tujuan wisata. Ia juga membeberkan pekembangan wisatawan belakangan ini. “Kunjungan wisatawan ke Bangli masih didominasi wisatawan domestik. Kunjungan wisatawan mancanegaranya sudah mulai ada. Namun jumlahnya masih sedikit. Jumlahnya baru belasan orang,” ungkapnya.

Baca juga: 5 Hal yang Wajib Kamu Lakukan di Kintamani Bali

0 comments on “Setelah Kintamani, Bangli akan Terapkan e-ticketing di Daerah Tujuan Wisata Lain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.