Kota Batam seolah tak pernah tidur. Kesibukan di siang hari ternyata terulang di malam hari. Bukannya sepi, kota terbesar di Kepulauan Riau ini bernuansa ramai meski langit sudah gelap. Wisata malam pun jadi unggulan bagi para pelancong dan masyarakat. Terutama untuk melepaskan penat buah dari kesibukan sepanjang hari. Tak heran pula bila kemudian dunia kuliner malam ikut berkembang seiring dengan banyaknya tempat nongkrong 24 jam di Batam.
Selain karena berada di jalur pelayaran internasional, kota ini memiliki jarak yang sangat dekat dan berbatasan langsung dengan Singapura dan Malaysia. Sehingga penduduknya memiliki ritme kehidupan yang tinggi. Sekedar duduk bersama, berbincang lalu menyantap sajian, bisa mengendorkan syaraf yang tegang. Apalagi bila berada di tempat nongkrong di batam yang ada live music. Hati semakin tenang, siap beraktivitas esok hari.
Tempat nongkrong di Batam malam hari sambil kuliner malam di Batam
Ada beberapa makanan dan minuman yang cocok disantap saat malam hari. Masyarakat Batam bahkan banyak yang menggemari kuliner ini. Yuk, tak ada salahnya bareng-bareng menikmati sajian khas berikut ini:
- Mie tarempa
Mie Tarempa sebenarnya kuliner asli daerah Tarempa, Kabupaten Anambas. Namun banyak kedai makan di kepulauan Riau yang menjual olahan mie ini. Salah satunya adalah tempat nongkrong di Batam center. Yaitu Mie Tarempa Sungai Panas Batam, berlokasi di Komp. Graha mas Blok J No. 10-11 Sei Panas, Sungai Panas, Kec. Batam Kota, Kota Batam.
Baca juga : Kue Khas Padang Enak
Mie tarempa memiliki rasa asam manis yang sedikit pedas di mulut. Kuahnya ringan meski lumayan berminyak. Tekstur mie lebarnya agak kenyal. Bercampur dengan kecambah yang renyah bila dikunyah.
Lebih nikmat bila ditambah topping seafood yang terdiri dari cumi, udang, dan bakso ikan. Tidak pedas sama sekali. Topping seafood yang terdiri dari cumi atau sotong, rasa semakin nikmat. Tak terasa pedas sedikit pun, berbeda jauh dengan Mie Aceh yang punya rasa rempah dan cabai yang kuat.
Di resto yang juga terkenal dengan menunya luti gendang tarempa (roti goreng isi olahan ikan) dan aneka olahan mie lainnya. Resto ini menjual mie dengan harga Rp. 18.000. Dan luti seharga Rp. 400
- Tiban centre
Salah satu tempat nongkrong di batam 24 jam ada di sini. Tempatnya luas dan cozy. Cocok untuk menyantap makanan yang dijual bersama keluarga atau teman.
Resto yang terletak di Tiban Indah, Sekupang, Batam ini menyediakan menu yang lezat nan murah. Mulai dari makanan berat seperti nasi lemak hingga jajanan ringan seperti bingka bakar.
- Pojok Kuliner Nagoya Mansion
Banyak tempat nongkrong di batam yang murah, salah satunya adalah tempat ini. Ya, pojok kuliner Nagoya Mansion menyajikan berbagai menu tradisional. Seperti pecel, sup ceker, ayam goreng, dan lainnya.
Pojok Kuliner Nagoya Mansion terletak di Lubuk Baja Kota, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam. Tempatnya yang luas cocok untuk beramai-ramai makan malam di sana.
- Sei enam
Penggemar seafood bisa datang ke sini. Karena banyak olahan hasil laut kota Batam yang ditawarkan di sini. Mulai dari kepiting, cumi, udang, kerang, hingga beberapa jenis ikan. Semua membuat puas karena rasanya. Apalagi suasana tempatnya nyaman. Pasti betah berlama-lama nongkrong sambil kulineran di sini.
Sei Enam Seafood Berlokasi di Jalan Engku Putri Nomor 4-6, Tlk Tering, Batam.
- Kede koffee
Menikmati kopi di sini membawa sensasi tersendiri. Bukan hanya karena ada banyak pilihan kopi yang bisa diminum, konsep open bar juga menjadi hal yang menarik. Tak hanya bisa melihat para barista menyajikan kopi, pengunjung juga bisa meracik kopinya sendiri. Dengan bimbingan langsung para barista yang lebih ahli.
Baca juga : Explore Batam and Bintan islands
Kede Koffee memang bertujuan memberikan edukasi bagaimana menyajikan segelas kopi dengan sepenuh hati. Karena itu tempat nongkrong di bengkong batam malam hari ini harus dikunjungi. Apalagi menunya unik dan menarik.
Ada wakanda potion, campuran kopi dan lemon dengan es. Ada juga Italian soda, minuman 3 layer berwarna merah, bening, dan putih. Tersedia juga mokka latte, espresso based, manual brew, dan kopi susu.
Tertarik mencoba minuman tersebut? Segera meluncur ke lokasi Kede Koffee di jl. Raya Aljabar, Bengkong Indah, Kec. Bengkong, Kota Batam.
- Rubeka rumah pamer dan kopi
Berawal dari kegemaran mengoleksi barang bekas, seorang pria bernama Ron Fabro akhirnya berhasil memiliki kafe yang unik. Ya, nama kafe Rubeka yang berarti Rumah Barang Bekas ini bukan sembarang tempat nongkrong. Di sana banyak sekali barang bekas yang dipajang dengan rapi.
Selain sebagai dekorasi, barang – barang beraneka ragam di sana juga bisa dibeli oleh pengunjung kafe. Dengan menggunakan lagi barang layak pakai bekas orang lain, sama dengan menyelamatkan bumi. Kenapa begitu? Karena daripada menjadi sampah dan menumpuk, lebih baik dipergunakan lagi.
Baca juga : Kenduri Seni Melayu 2022 Kota Batam “Membalut Tradisi Dengan Seni”
Rubeka berlokasi di komplek Superblock Imperium Blok B25-26, Batam Centre. Jangan bayangkan banyaknya barang memberikan kesan semrawut. Justru sebaliknya, karena ditata rapi, kafe ini justru lebih homy. Serasa berada di rumah sendiri. Apalagi ada beberapa permainan yang bisa dioperasikan. Seperti catur dan beberapa mainan anak-anak.
Selain mainan, ada juga furniture dan baju bekas yang bisa dibeli. Nah, tak hanya tentang barang-barang. Kafe ini juga istimewa karena sajiannya. Ada berbagai kopi yang bisa dipesan. Mulai dari manual brew hingga yang menggunakan mesin espresso. Makanan pun ada sebagai pelengkap minum kopi. Seperti pisang, ubi, dan tapai goreng. Ada juga nugget, pizza, fried chicken dan lain-lain.
Intinya, hati-hati kalap bila hendak beli barang maupun makanan dan minuman di kafe ini, ya!
- Coffee Shop Kasta
Satu lagi kedai kopi di wilayah Bengkong. Tepatnya di jl. Bengkong Laut Golden City atau bersebelahan dengan Kanaka Lake View hotel. Tempat nongkrong di Batam instagramable ini selalu ramai dikunjungi baik siang maupun malam.
Salah satu sebabnya adalah konsep outdoor yang ditawarkan kedai ini. Sembari menyantap pesanan, pengunjung bisa menikmati pemandangan danau di depannya. Dekorasi di sana pun menarik untuk jadi tempat berfoto. Banyak bean bag dan bunga-bunga di setiap sudut. Di dinding warna-warni, terdapat tulisan-tulisan inspirasi yang cocok untuk diajak selfie.
Baca juga : Tempat wisata Indonesia seperti di Maladewa
Bila malam datang, akan lebih menarik pesona kedai berjuluk ‘Aesthetic Coffee Shop’ ini. Suasana temaram menjadi makin indah dengan lampu-lampu yang menyala.
Itu tadi pilihan tempat nongkrong di Batam malam hari. Jadi jangan khawatir kebingungan bila ingin bersantai di Batam saat siang telah menghilang. Kesemuanya memiliki keistimewaan yang bisa menjadi pertimbangan, mau kemana dulu nongkrong nanti malam?
Kadang kalau kita nongkrong itu suka lupa waktu karna keasyikan. Bagi kalian warga Batam atau wisatawan yang berkunjung ke Batam yg suka nongkrong berjam jam sampe lupa waktu, dan bagi kalian yang suka nongkrong dadakan, tenang aja, di blog ini tertera beberapa rekomendasi tempat nongkrong yang buka 24 jam di Batam. Jadi ga kebingungan lagi dehh mau nongkrong dimana.
Wah, banyak sekali informasi mengenai daya tarik wisata kuliner yang unik. salah satu daya tarik yang membuat penasaran yakni Rubeka Rumah Pamer dan Kopi. terlihat sepertinya kita dapat melihat koleksi – koleksi barang – barang yang dikumpulkan oleh Ron Pablo.