Jika kamu mencari shio apa di Imlek 2022 ini, maka yang muncul adalah Macan Air. Berdasarkan feng shui, tahun 2022 adalah tahunnya Macan Air. Melansir kompas.com, di tahun macan air 2022 ini pun maka juga ada tren wisata yang berbeda. Seperti yang diungkapkan oleh Senior Consultant dan Co-Founder Feng Shui Consultant Indonesia Angelina Fang.
Baca Juga : Bali Dicanangkan Jadi Pulau Karantina?
Elemen kayu besar pada tahun macan air 2022 ini bisa mempengaruhi elemen pada sifat manusia. Kayu besar berarti kokoh, ambisius, baik hati, dan peduli terhadap sesama. Kayu besar yang biasanya ditemukan di pohon juga bersifat aktif, tumbuh, berkembang menggambarkan senang berpetualang karena akarnya yang menjalar. Hubungannya dengan tren pariwisata di tahun 2022 adalah orang-orang akan terdorong dan leluasa bergerak di bidang pariwisata dan ekonomi.
Sedangkan menurut Sandiaga Uno tren pariwisata tahun 2022 adalah semua yang berhubungan dengan alam. Destinasi wisata alam terbuka dengan penerapan protokol kesehatan yang bagus menjadi tren wisata di tahun 2022. Buktinya saja, sekarang ini banyak sekali paket wisata menarik mulai dari campervan, glamping, trekking, curug dan sebagainya.
Tidak hanya itu saja, tren wisata tahun 2022 juga berdampingan dengan pandemi COVID-19 yang selalu naik dan turun. Seperti sekarang ini kasus varian baru omicron sedang menyerang Indonesia lagi. Oleh karena itu menurut Sandiaga Uno, banyak wisatawan yang mencari tempat wisata yang jauh dari keramaian. Sandiaga Uno juga menambahkan jika generasi muda atau yang baru menikah lebih suka wisata staycation (liburan yang menetap). Tren ini juga selalu digabungkan dengan bekerja dari jarak jauh sehingga bisa bekerja sambil berlibur.
Baca Juga : MotoGP Mandalika vs COVID-19, Pemerintah Siapkan Travel Bubble
0 comments on “Tren Wisata 2022 Berdasarkan Feng Shui Macan Air”