Buat kamu penggila bola, pasti sudah tak asing dengan bola sepak produksian PT. Sinjaraga Santika Sport (Triple S), bukan hanya di dalam negeri, bola buatan putra-putri Majalengka itu sudah terkenal hingga mancanegara. Di setiap ajang perhelatan sepak bola, Piala Dunia, produksian pabrik bola yang beralamat di desa Liangjulang Kecamatan Kadipaten itu selalu mendapat pesanan khusus dari FIFA.
Pencapaian ini jelas melalui perjalanan panjang dan berliku sejak tahun 1994. Sejak mendapat sertifikasi dari FIFA, kini PT. Sinjaraga Santika Sport mempekerjakan sekitar 100 orang tenaga kerja pembuat bola sepak, selain itu ada sekitar 2.000 perajin yang tersebar bukan hanya di Kabupaten Majalengka, melainkan juga di Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kuningan dan Kabupaten Indramayu.
Fakta menarik lainnya adalah Majalengka memiliki pesona wisata yang cukup menarik. Sekilas, rasanya tak banyak pelancong yang mengenal kota ini. Tak heran, namanya memang tak sepopuler Yogyakarta, Bandung, atau Malang. Namun keuntungan yang bisa diambil adalah kalian bisa leluasa ngetrip di sini, alias belum terlalu ramai lah.
Baca juga : 5 Tempat Ngetrip Keren di Majalengka, Dari Curug Sampai Terasering
Lokasi yang dekat dari Jakarta juga jadi poin tambahan. Jika kalian berencana susun trip serba murah atau trip sehari namun berarti, Majalengka jadi destinasi wisata yang cocok. Tak bisa dipungkiri ya Kawanjo, ngetrip ke tempat-tempat anti-mainstream seperti curug hidden gem sampai terasering sekarang ini lagi populer banget. Jadi jangan sampai terlewat ya.
Misalnya, dengan modal Rp 5000 kamu sudah bisa menikmati hamparan perbuktian hijau di Terasering Panyaweuyan atau berenang santai di Situ Cipanten. Satu hal lagi yang menarik, hampir seluruh destinasi wisata di Majalengka itu bersih dan tertata rapi. Ngetrip jadi nyaman dan seru Kawanjo.
Well, satu di antara yang paling penting dari ngetrip adalah kulinernya Kawanjo. Nah, kita akan bahas bagaimana serunya berburu kuliner di Kota Majalengka. Simak sampai selesai ya.
1. Jalakotek
Kuliner khas Majalengka satu ini bentuknya menyerupai pastel, hanya saja dibuat dari bahan dasar aci, sehingga teksturnya lebih kenyal. Isian yang digunakan bervariasi, yang paling umum itu isian ayam dan tahu. Kawanjo bisa mendapatkannya di area Alun-alun Majalengka maupun di Cigasong.
Sebenarnya kuliner khas Majalengka ini sangat mudah ditemukan karena sudah dijual di beberapa swalayan, seperti Indomaret atau Alfamart. Jalakotek sangat cocok dinikmati ketika masih panas. Bagi kalian yang menyukai pedas, Anda dapat memilih varian rasa ayam pedasatau dikombinasikan dengan cabe rawit.
2. Kalua Jeruk
Sesuai dengan namanya, kuliner khas Majalengka ini dibuat menggunakan bahan dasar buah jeruk. Kalua jeruk ini cukup menyita perhatian lantaran bentuknya yang unik dan punya rasa yang khas. Kalua jeruk dibuat dari jeruk dengan mengambil seluruh daging buahnya, kemudian dicampurkan dengan gula merah, yang dikenal oleh warga setempat dengan sebutan gula kawulang.
Tekstur pada makanan ini cukup keras pada bagian luarnya, akan tetapi lembut di dalamnya. Kuliner khas Majalengka ini memiliki cita rasa yang manis. Kawanjo juga dapat menjadikan makanan ini oleh-oleh, karena memiliki daya simpan yang relatif lama. Untuk mendapatkannya, kalian bisa membelinya di pusat toko oleh-oleh di pusat Kota Majalengka.
3. Sate Maranggi
Siapa yang tak kenal dengan sate maranggi? Di Jakarta juga banyak yang menjual kuliner khas Majalengka ini. Sate maranggi menjadi makanan favorit bagi masyarakat Majalengka dan mungkin seluruh Indonesia. Sate maranggi merupakan sate yang telah dimarinasi dan diberi bumbu sebelum dibakar.
Karena telah dibumbui sebelumnya, maka sate ini sudah tidak lagi memerlukan saus kacang maupun cocolan kecap. Cita rasanya manis nan gurih karena bumbunya meresap ke dalam daging saat proses marinasi. Kawanjo dapat mencoba sate maranggi ini di pusat Kota Majalengka.
4. Nasi lengko
Kuliner khas Majalengka berikutnya adalah nasi lengko. Kuliner satu ini biasanya jadi pilihan tepat untuk sarapan. Nasi lengko merupakan sajian sederhana makanan berat yang menggunakan bumbu khas Majalengka. Kandungan karbohidrat dan serat pada nasi lengko ini sudah terkenal di Majalengka.
Hal inilah yang menjadi keunikan tersendiri pada kuliner khas Majalengka berikut ini. Nasi lengko dibuat dengan bahan-bahan non-hewani dan kandungan kalorinya juga rendah. Anda bisa menjumpai nasi lengko ini pada warung-warung makan di tepi jalan di wilayah Kelurahan Majalengka bagian Timur. Buat yang menjalani program diet rasanya pas untuk mencoba kuliner khas Majalengka ini ya.
5. Tahu Pocong
Mendengar namanya kok agak horor ya? Tidak menyeramkan kok, kuliner khas Majalengka ini hanyalah unik. Kawanjo dapat menemukan tahu pocong di daerah Jatiwangi. Sejatinya, panganan ini adalah tahu isi yang dibalut tepung, lalu dimasak dengan cara digoreng. Yang membedakannya dengan gorengan pada umumnya adalah penggunaan tepung yang cukup tebal, layaknya membuat ayam goreng tepung.
Bentuk dari tahu inilah yang menginspirasi penamaan dari kuliner khas Majalengka ini. Isian tahu terdiri dari berbagai macam sayuran, seperti kol dan wortel, adapula yang menggunakan daging ayam yang dicincang. Tingkat pedasnya juga bisa disesuaikan dengan selera. Tahu ini memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga dapat dinikmati sebagai lauk makan bersama nasi putih hangat. Harga dari tahu ini cukup terjangkau, hanya Rp 3.000 saja Kawanjo.
Nah itu dia rekomendasi kuliner khas Majalengka yang bisa kalian coba saat hendak bervakansi ke sana. Lupakan sejenak warteg dan gorengan biasa ya Kawanjo. Untuk cek destinasi wisata dan paket murah seputar Majalengka, kalian juga bisa cek di sini ya. Selamat mencoba!
Baca Juga : Jakartans Boleh Serbu, Paket Wisata Seru di Bawah Rp 500 Ribu Nih!
0 comments on “Mencicipi Kuliner Khas Kota Penyuplai Bola Piala Dunia”