Bosan Eksplor Pulau Jawa? Ngetrip ke Tangkahan Aja!
PigiUpdate

Bosan Eksplor Pulau Jawa? Ngetrip ke Tangkahan Aja!

Mau coba eksplor yang anti mainstream? Ngetrip ke Tangkahan bersama Pigijo aja. Dua hari cuma 600ribuan! Nggak percaya? Cek di sini!

Kamu pengen nge-trip tapi bingung mau kemana lagi? Karena bosan hanya explore di bagian Pulau Jawa aja? Wah, sini deh.. Kamu baca informasi yang tepat banget. Minjo kali ini mau bahas seputar destinasi wisata yang anti-mainstream. Yup, Minjo mau ajak kamu ngetrip ke Tangkahan. Desa Tangkahan ini Terletak di Desa Tangkahan, Kecamatan Bohorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Tangkahan adalah salah satu tempat wisata alam di Indonesia yang menyajikan pesona alam yang sangat memukau.

By the way, yang menjadi daya tarik wisata di Desa Tangkahan ini ialah air terjunnya. Air terjun di sana sangat memukau dan asri lingkungan sekitarnya, dan salah satu air terjun yang menjadi daya tarik utama Tangkahan adalah Air Terjun Sipiso-piso merupakan air terjun dengan ketinggian sekitar 120 meter yang terletak di Desa Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Baca juga: Tak Perlu Adu Rayu, Wisata Tangkahan Pasti Approved!

ngetrip ke tangkahan, tangkahan, pigijo, kawanjo, pantai kupu-kupu, air terjun garut, air terjun kenangan,
The hidden paradise yang akan kamu temui kalau ngetrip ke Tangkahan
(Sumber: correcto.id)

Nah, kamu harus tahu, kalau di Pigijo ada paket wisata trip ke Tangkahan! Hmm, kamu gak perlu khawatir lagi deh sama harganya, Minjo jamin 1000% harganya pasti murah banget! Cuma dengan Rp635.000,-/pax aja kamu udah bisa berangkat ngetrip ke Tangkahan. So, yuk disimak dulu itinerarynya!

Day 1 – Ngetrip ke Tangkahan

Kita akan bertemu di meeting point di Tangkahan untuk berkumpul sebelum kita memulai trip kita. Next, kita langsung aja berangkat ke menuju ke jembatan dari meeting point tempat kita berkumpul, lalu kita langsung ke pemandian gajah. Wah, ini bakal seru banget bisa berinteraksi langsung dengan gajah yang ada di sana. Selanjutnya kita akan melakukan rivertubing, kebayang yaa serunya bermain di sungai bersama-sama di Sungai Buluh. Setelah itu, kita lanjut bermain air lagi di Air Terjun Garut. Eits, ini namanya aja yaa Air Terjun Garut, tapi ini bukan di Garut, hehe.. Nah, di sana kamu bisa bermain air tentunya, hunting foto yang aesthetic untuk dipamerkan di media sosial, dan ke pemandian air panas juga! Setelah semua agenda hari pertama selesai kita lakukan, kita akan kembali ke penginapan.

Baca juga: Panen Seru di Kebun Kurma Karo Sumatera Utara!

ngetrip ke tangkahan, tangkahan, pigijo, kawanjo, pantai kupu-kupu, air terjun garut, air terjun kenangan,
Segarnya bermain air bersama gajah di Tangkahan

Day 2 – Ngetrip ke Tangkahan

Di hari ke-2 ini kita akan kembali seru-seruan bersama lagi, Kawanjo! Nah, tujuan pertama kita di hari ke-2 ini adalah ke Pantai Kupu-kupu. Di sana kita bisa melihat kupu-kupu dari yang terkecil hingga yang besar dan kupu-kupu ini spesies Lepidoptera , dan pastinya Kawanjo juga bisa bercengkerama dengan kupu-kupu yang memiliki aneka warna yang indah jelita di pantai kupu-kupu tangkahan ini. Next, tujuan selanjutnya kita akan picnic lunch dulu, nih. Air Terjun Kenangan menjadi tujuan kita lagi, lho! Di sana kamu bisa mengabadikan momen saat di sana, apa lagi for your information, di Tangkahan itu lokasi klip lagu “Adu Rayu – Glen Fredly, Tulus, Yovie Widianto” lho! Terakhir, agenda kita akan tubing ke titik offroad. Wah asik banget deh! Tanpa disadari, trip kita pun selesai, Kawanjo.

Baca juga: Ragam Wisata Payakumbuh Sumatera Barat, No 2 Tempat Para Pejuang Berkumpul

ngetrip ke tangkahan, tangkahan, pigijo, kawanjo, pantai kupu-kupu, air terjun garut, air terjun kenangan,
Jernihnya air di Air Terjun Kenangan
(Sumber: steemit.com)

Well, itu dia itinerary pada paket 2D1N ngetrip ke Tangkahan. Nah, terus dengan budget Rp635.000,-/pax ini juga sudah include:

  1. Tiket wisata
  2. Biaya Parkir
  3. Penginapan
  4. Makan 3x
  5. Pelampung

Komplit sekali, bukan? Nah jadi tunggu apa lagi? Sudah saatnya kamu untuk berlibur bersama Pigijo ke tempat yang anti-mainstream. Untuk pemesanannya kamu bisa klik order di bawah ini :

trekking gunung batur

Well, masih banyak banget lho paket wisata menarik lainnya yang menanti Kawanjo. Mulai dari wisata DSP (Destinasi Super Prioritas) seperti Bali, Danau Toba, Borobudur, Gunung Prau, dan Labuan Bajo, hingga menggali kekayaan budaya dan merasakan pengalaman unik di desa wisata. Semuanya ada di Pigijo!

0 comments on “Bosan Eksplor Pulau Jawa? Ngetrip ke Tangkahan Aja!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.