Ide Hampers Lebaran Unik, Ini Tips dan Contohnya!
Lifestyle Local Experiences

Ide Hampers Lebaran Unik, Ini Tips dan Contohnya!

Memberikan hampers jadi tradisi saat mendekati lebaran. Ternyata tidak sembarangan, cara berbagi kebahagiaan ini harus memperhatikan beberapa hal. Mulai dari konsep hingga biaya.

Memberi hampers adalah salah satu bentuk berbagi kebahagiaan. Mumpung lebaran sebentar lagi, saatnya mempersiapkan hampers lebaran unik untuk diberikan pada orang-orang terdekat. Banyak ide hampers lebaran kekinian yang bisa Kawanjo pilih. Contoh hampers lebaran pun bisa dipilih sesuai kriteria.

Sebelum menentukan dan memberikan hampers pada keluarga ataupun kawan, Kawanjo harus memperhatikan beberapa kriteria di bawah:

  1. Tetapkan niat

Memberi harus dengan hati ikhlas. Tidak perlu mengharap balasan. Hampers lebaran adalah salah satu cara Kawanjo menambah kebahagiaan orang lain di hari yang membahagiakan, Idul Fitri mendatang. Dengan membahagiakan mereka, sebenarnya hampers lebaran pilihan itu juga menciptakan kebahagiaan di dalam diri Kawanjo. Empati pun jadi terasah

Di sisi lain, manfaat  hampers lebaran adalah untuk mempererat hubungan baik. Bahkan hampers lebaran istimewa yang dibawa saat mengunjungi saudara atau sahabat di hari kemenangan, bisa menjadi alat penyambung silaturahmi.

  1. Konsep

Memilih hampers lebaran jadi momen unik tersendiri. Karena Kawanjo bisa memberi keistimewaan, hampers mana untuk siapa. Adapun ide hampers lebaran yang bisa Kawanjo terapkan, bisa dengan memperhatikan hal berikut:

2.1. Momen

Sebenarnya momen lebaran sudah dapat menjadi tema dalam pemilihan hampers. Kawanjo bisa memilih hampers lebaran makanan kue kering yang dihias dengan pita berbentuk ketupat. Atau, Kawanjo bisa memilih momen lain yang terdekat dengan lebaran. Semisal hari bumi kemarin, persiapkan hampers lebaran kekinian, yang berisi produk ramah lingkungan dengan hiasan pita dari tali rami.

2.2. Untuk siapa

Nah, ini juga harus diperhatikan. Hampers lebaran harus dipersiapkan dengan memperhatikan si penerima. Pasti beda, mencari ide hampers lebaran untuk atasan dengan yang akan diberikan pada teman sejawat. 

Usia dan jenis kelamin juga menentukan hampers bagaimana yang Kawanjo persiapkan.

2.3. Hampers lebaran spesial

Supaya lebih spesial dan unik, Kawanjo bisa memilih hampers lebaran unik dengan lebih spesifik. Perhatikan apa kegemaran mereka, seperti warna, hobi, dan kebiasaan. Ingat-ingat juga apa keinginan hidup yang pernah mereka sampaikan pada Kawanjo. Berikan hampers peralatan berkebun sekalian bibit sayuran organik pada teman yang hobi bercocok tanam. Hampers lebaran kekinian dengan isi satu set peralatan makan berwarna merah bisa Kawanjo berikan pada mereka penggemar warna yang sama.

  1. Budget

Dalam mempersiapkan hampers lebaran, Kawanjo harus memperhatikan kondisi isi dompet juga. Memberi ya memberi, namun jangan sampai menjadi keterpaksaan yang berujung kesengsaraan. Mainkan kreativitasnya. Tak perlu mahal, hampers lebaran murah juga bisa memberikan kesan mendalam.

Kawanjo bisa mempersiapkan daftar siapa saja yang akan diberi, lalu susun skala prioritas mulai dari siapa yang penting dan mendesak untuk diberi. Jika tidak mendesak dan tidak penting, mending ditunda saja dulu. Karena Kawanjo sedang menata keuangan untuk menentukan jumlah hampers yang dipersiapkan.

Beli isi hampers dalam jumlah banyak, lalu susun sendiri. Semisal hampers lebaran makanan. Kawanjo bisa membeli di toko grosir, sejumlah makanan khas lebaran. Biasanya pembelian lebih banyak akan mendapatkan harga lebih murah.

Dengan mencoba membuat hampers lebaran sendiri, ini juga menghemat pengeluaran. Kawanjo bisa berkreasi untuk membuat kotak hampers sendiri, dengan hiasan yang lebih simpel namun tak meninggalkan makna. Penggunaan kartu ucapan yang ditulis sendiri akan menambah kesan lebih. Sampaikan lebih banyak dalam secarik kertas ini. Tulis namanya, dan sertakan pula doa-doa serta pengharapan.

4. Contoh

Berikut ini beberapa ide hampers lebaran unik kekinian 2022 untuk merayakan hari kemenangan bersama orang kesayangan:

4.1 Baju dan asesoris dengan warna senada sesuai favorit penerima.

4.2 Kerajinan khas suatu daerah. Misalnya ukiran kaligrafi Jepara, kotak tisu berhias kerang dari Parangtritis Yogyakarta, atau taplak batik gedog dari Tuban

Baca juga: Kerajinan Ukiran Khas Jepara yang Mendunia

4.3 Buket bunga kering untuk home decor. Wall hanging macrame juga bisa mempercantik tampilan rumah penerima hampers lebaran. Jika ingin memberikan tumbuhan segar pun menarik. Pilih tumbuhan yang berestetika dan bisa dipajang di dalam ruangan. Semisal jenis monsterra, sansievera, ataupun bermacam anggrek.

4.5 Body care dari bahan alami. Misalnya berisi alat makan dari bambu, mangkok kerang, sedotan stainless, sabun cuci tangan dari minyak, bubuk gigi arang bambu, dan lilin aroma terapi.

Rekomendasi hampers yang eco friendly

4.6 Kue lebaran gluten free and less sugar untuk kesehatan yang lebih baik. Memberikan buah-buahan segar juga bisa jadi pilihan.

4.7 Masakan khas lebaran. Bisa yang tinggal menghangatkan misal ayam ungkep atau ayam bakar pendamping opor. Bumbu kare dan masakan lainnya yang tersimpan dalam tabung kaca juga pilihan yang menarik.

Baca juga: Kuliner Khas Palangka Raya, Cocok juga untuk Hidangan Lebaran

4.8 Kue tradisional. Namun pastikan daya tahannya. Kue yang dikukus biasanya kurang awet dan harus segera disantap semisal gethuk dan kue nagasari dari Jawa. Berbeda dengan sale pisang Lumajang, keripik tempe Ponorogo, alen-alen Tulungagung, atau bakpia pathok Yogyakarta.

Lalu, bagaimana jika Kawanjo ingin membuat hampers sendiri?

Tenang, cukup siapkan bahannya saja. Berupa kotak atau tempat menata isi hampers, kartu ucapan, hiasan (bisa berupa tumbuhan baik kering maupun segar, pita atau tali, dan stiker), kertas cacah, dan isi hampers itu sendiri. Kemudian mainkan kreativitas Kawanjo!

Membuat hampers lebaran sendiri memang membawa keuntungan. Selain lebih ekonomis, juga meninggalkan kesan mendalam karena dibuat sendiri, jadi terasa lebih spesial bagi penerima. 

Itu tadi tips lengkap tentang hampers lebaran unik dan kekinian. Makna berbagi jadi lebih seru dalam kemasan kreativitas yang istimewa. Nah, selesai berbagi tak ada salahnya menghadiahi diri dengan nge-trip di tempat wisata terdekat pilihan Kawanjo. Cek macam tujuannya di sini. Come on get the joy and let’s go, Jo!

0 comments on “Ide Hampers Lebaran Unik, Ini Tips dan Contohnya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.