bawang goreng,
Local Experiences

Juara Kondimen Sedunia, Ini 5 Tips Membuat Bawang Goreng Renyah dan Awet 

Tekstur garing dan aromanya yang wangi berhasil menambah selera makan. Warna coklat keemasan menjadi penyempurna tampilan agar menarik hati segera disantap. Sebagai penggemar alangkah lebih baiknya menjajal tips membuat bawang goreng renyah dan awet tahan lama.

Tekstur garing dan aromanya yang wangi berhasil menambah selera makan. Warna coklat keemasan menjadi penyempurna tampilan agar menarik hati segera disantap. Sebagai penggemar alangkah lebih baiknya menjajal tips membuat bawang goreng renyah dan awet tahan lama.

Bawang Goreng Kondimen Terbaik Kedua Sedunia

bawang goreng, tips membuat bawang goreng,
Bawang goreng.

Akhir tahun ini menjadi momen bahagia bagi kuliner Nusantara. Sebab TasteAtlas beberapa kali memasukkan Indonesia dalam nominasi. Website perjalanan wisata yang sering membuat peringkat dari berbagai kategori ini mengapresiasi  bawang goreng khas Indonesia, yakni sebagai  pemenang kedua daftar Top 53 Condiments in the World.

Kondimen adalah bumbu atau pelengkap yang bila ditambahkan pada makanan bisa meningkatkan cita rasa serta aroma. Sehingga makanan akan nampak semakin menggiurkan. Ketika dilahap jadi terasa lebih lezat. Adapun contoh kondimen adalah garam, lada, kecap, saus, bawang goreng, dan lainnya.

Bawang goreng menjadi kondimen terbaik di dunia pada urutan kedua setelah balsamic vinegar. Kondimen tradisional dari Modena, Italia ini membutuhkan waktu minimal 12 tahun untuk proses fermentasi. Sedangkan bawang goreng sendiri dibuat dengan cara mengiris tipis bawang merah kemudian digoreng di minyak panas hingga berwarna keemasan. Banyak ragam makanan yang disajikan dengan taburan bawang goreng di atasnya. Seperti nasi goreng, olahan mie, sup, dan lain sebagainya.

Baca juga: Kamu Harus Tahu, Ini 4 Manfaat Sambiloto untuk Paru-Paru

Tips Membuat Bawang Goreng Renyah dan Awet

bawang goreng, tips membuat bawang goreng,
Bawang goreng.

Banyak yang mengandalkan bawang goreng untuk menambah cita rasa masakan. Sekaligus mempercantik penampilan sajian. Bahkan tak sedikit pula yang menjadikannya camilan karena rasanya yang gurih dan renyah.

Namun, membuat bawang goreng itu gampang-gampang susah. Salah teknik akan menyiksa mata. Hasilnya pun jadi tidak renyah dan jauh dari rasa gurih, karena bawang goreng yang baik adalah yang renyah namun awet bisa digunakan dalam jangka waktu panjang.

Berikut adalah beberapa tips membuat bawang goreng renyah dan awet dan lainnya yang bisa dilakukan di rumah:

  1. Bawang Goreng Renyah

    Tips membuat bawang goreng yang pertama adalah rendam bawang merah kupas dengan garam. Cukup rendam dalam air garam selama kurang lebih 15 menis. Kemudian supaya tetap renyah dan tidak mudah melempem, pastikan bawang yang digunakan sudah benar-benar kering sebelum digoreng. Hindari menggunakan bawang yang terlalu basah.Selanjutnya saat menggoreng, gunakan minyak setengah panas dan pastikan suhu tetap stabil selama proses penggorengan. Jika memungkinkan, goreng bawang dalam jumlah kecil agar minyak tetap panas. Terakhir, tiriskan bawang dengan baik setelah digoreng untuk menghilangkan kelebihan minyak. Bila perlu gunakan kertas minyak atau tisu penyerap minyak sesaat setelah bawang goreng matang.

  2. Menggunakan Tepung

    Beberapa orang menjalankan tips membuat bawang goreng renyah dan awet dengan cara menambahkan tepung. Hasilnya jadi lebih gurih dan kress. Yang perlu diperhatikan adalah gunakan tepung maizena atau tepung beras.Kemudian caranya adalah dengan menaruh bawang iris di loyang atau tampah. Lalu taburi tepung sedikit saja. Bila terlalu banyak akan menjadi tebal dan keras.

  3.  Tidak GosongBawang goreng gosong tidak menarik dipandang dan rasanya pun cenderung pahit. Untuk itu, gunakan api sedang lalu aduk terus supaya matangnya merata.

    Selain itu, goreng bawang merah hanya sampai warnanya keemasan. Jangan tunggu sampai berubah coklat. Karena proses pematangan masih berjalan saat masih panas, meski sudah diangkat dari minyak. Maka, bila diangkat dalam kondisi berwarna coklat, hasil akhirnya adalah bawang goreng berwarna hitam.

  4. Anti Nangis Saat Mengiris

    Cara membuat bawang goreng memang bisa menggunakan alat khusus. Namun bila ternyata harus menggunakan tangan dan sebilah pisau, ancamannya adalah mata jadi mudah perih dan berair. Tips membuat bawang goreng tanpa mata perih ada caranya. Pertama, pastikan pisau yang digunakan tajam. Lalu pastikan mengiris dari ujung atas hingga tempat akar.

    Jika memungkinkan, bisa dengan mendinginkan bawang di lemari es sebelum diiris. Menggunakan kipas atau ventilasi tambahan juga dapat membantu menyebarkan uap bawang, dan mengurangi iritasi pada mata.

  5. Awet, Tidak Mudah Melempem, dan Tidak Apek

    Tips membuat bawang goreng yang terakhir adalah simpan dengan benar. Bila salah cara menyimpan, bawang goreng akan mudah melempem dan berbau apek. Karena itu perlu diperhatikan tips membuat bawang goreng supaya awet.Simpan bawang goreng dalam wadah kedap udara atau kantong segel untuk melindungi dari udara dan kelembaban. Hindari penggunaan plastik karena justru membuatnya mudah lembek. Letakkan bawang goreng di tempat yang gelap dan terhindar dari sinar matahari langsung. Paparan sinar matahari dapat mempercepat proses oksidasi dan membuat bawang menjadi apek.

    Proses penirisan juga menentukan panjang masa simpan bawang goreng. Usahakan supaya minyak hilang secara maksimal. Letakkan bawang goreng di atas kertas minyak atau tisu dapur sebelum disimpan. Ini membantu menyerap kelebihan minyak dan menjaga kerenyahan bawang. Ratakan jangan sampai bertumpukan sehingga menyebabkan yang bawah menyimpan minyak lebih banyak.

Baca juga: Jamu Jadi Warisan Budaya Tak Benda UNESCO ke-13, Begini Perkembangannya di Indonesia

Kondimen yang satu ini umum digunakan dalam aneka masakan Indonesia dan ternyata tidak hanya juara di dalam negeri saja. Namun berhasil menyabet juara terbaik sedunia. Maka, bila ingin membuatnya di rumah, haruslah kiranya memperhatikan tips membuat bawang goreng renyah dan awet.

0 comments on “Juara Kondimen Sedunia, Ini 5 Tips Membuat Bawang Goreng Renyah dan Awet 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.