Di zaman digital seperti sekarang ini, banyak permainan-permainan tradisional yang sudah mulai ditinggalkan dan tidak dimainkan. Banyak anak-anak yang kini beralih memainkan game online yang mudah diakses lewat gadget masing-masing. Tapi tahukah Kawanjo kalau di Omah Alas Desa Wisata Kandri, Semarang kamu bisa memainkan permainan-permainan tradisional yang bisa bikin kamu nostalgia?
Baca juga: Berburu Buah Segar di Desa Wisata Kandri
Yuk langsung aja simak permainan-permainan tradisional yang bisa Kawanjo mainkan di Desa Wisata Kandri!
1. Egrang
Egrang merupakan tongkat yang terbuat dari bilah bambu dan terdapat bambu tambahan di bagian bawah sebagai pijakan kaki. Cara memainkannya cukup sederhana yaitu dengan menaruh kaki pada pijakan dan tangan berpegangan pada bambu bagian atas. Kemudian masing-masing bambu diangkat secara bergantian seperti berjalan biasa.
2. Gobak Sodor
Kawanjo tentu ingat dengan permainan yang satu ini kan? Yups, Gobak sodor merupakan permainan dua tim. Satu tim bertugas sebagai penjaga garis dan tim lawan harus berhasil melewati garis awal sampai akhir tanpa terkena sentuhan penjaga. Asal Kawanjo tahu, gobak sodor ini ternyata mirip dengan permainan yang ada di film Squid Game lho!
3. Gasing
Gasing merupakan permainan tradisional melayu yang terbuat dari kayu. Di beberapa daerah, gasing memiliki nama dan cara memainkannya yang berbeda-beda. Kalau di daerah Kawanjo permainan ini namanya apa nih?
4. Engklek
Permainan yang satu ini sangat seru untuk dimainkan. Karena para pemain harus bisa melompat-lompat menggunakan satu kaki di atas kotak/bidang yang sudah digambar. Pemain tidak boleh menyentuh garis ataupun menjatuhkan kakinya.
5. Dhingklik Oglak Aglik
Untuk memainkan dhingklik oglak aglik, diperlukan kekompakan dan kerja sama tim. Tiap tim terdiri dari minimal tiga orang. Tiga orang tersebut berdiri secara bertolak belakang membentuk lingkaran. Kemudian mereka harus saling mengaitkan kaki masing-masing sehingga membentuk dhingklik (kursi) dan mulai berputar sambil menyanyi.
Penasaran ingin coba langsung? Yuk, kunjungi desa satu ini, suasana kampungnya, kulinernya, pemandangan alamnya nggak akan bikin nyesel. Kamu bisa kok intip paket wisatanya di sini. Untuk rekomendasi wisata lainnya kamu juga bisa cek di sini ya. Banyak banget pilihannya.
Baca juga: Mengenal dan Bermain Alat Musik Tradisional Karawitan di Desa Wisata Kandri
0 comments on “Mengenang Masa Kecil, Ini Dia 5 Permainan Tradisional yang Bisa Dimainkan di Desa Wisata Kandri”