PigiNews

Naik Kereta Cepat Whoosh Bisa Dapat Tiket Gratis ke 6 Destinasi Wisata di Bandung

kereta cepat whoosh,

Peningkatan kunjungan pariwisata dan ekonomi merupakan salah satu tujuan dari dihadirkannya Kereta Cepat Whoosh, oleh karenanya, Whoosh dirancang sedemikian rupa tidak hanya untuk menjadi moda transportasi yang bisa diandalkan oleh masyarakat, namun juga sebagai salah satu penggerak roda perekonomian. Hal ini disampaikan oleh Eva Chairunisa selaku General Manager Corporate Seceretary KCIC.

Kini, Whoosh tengah menjalin kerja sama dengan berbagai destinasi wisata yang ada di Bandung Raya. Dengan dijalankannya kerja sama ini, masyarakat yang memiliki tiket Whoosh berkesempatan untuk mendapatkan gratis shuttle hingga gratis tiket masuk ke berbagai destinasi wisata yang tersedia.

Baca juga: Ramai! Aquabike Jetski World Championship 2023 dan Pesta Rakyat Berlangsung Bersamaan di Danau Toba

kereta cepat whoosh,
Whoosh merupakan singkatan dari Waktu Hemat, Operasi Optimal, Sistem Handal.

Eva membeberkan bahwa kini ada sebanyak 6 destinasi wisata yang tengah menjalin kerjasama dengan Kereta Cepat Whoosh, yaitu Dusun Bambu, Farmhouse, Floating Market, The Great Asia Afrika, Tepi Danau dan Tepi Kota Healing. Setelah kurang lebih berjalan selama 1 bulan, tercatat bahwa terjadi peningkatan jumlah kunjungan wisata ke 6 destinasi tersebut. Di Dusun Bambu, terjadi penambahan sekitar 4.500 pengunjung dalam satu bulan ini. Hal serupa juga terjadi untuk destinasi wisata Floating Market Lembang, Farm House lembang, The Great Asia-Afrika, Tepi danau dan Tepi Kota Healing.

Peningkatan juga terjadi pada jumlah penumpang Whoosh yang memanfaatkan promo wisata tersebut. Kenaikannya mencapai 5 kali lipat. Di Oktober, tercatat ada 2 ribuan penumpang, sedangkan di November, jumlahnya mencapai 10 ribuan penumpang.

Baca juga: Siap Jadi Kiblat Pariwisata, Ini Daftar Lengkap Pemenang Anugerah Pesona Indonesia 2023

kereta cepat whoosh,
Kereta Cepat Whoosh.

Memang cukup banyak penumpang yang dengan sengaja naik Whoosh di akhir pekan untuk liburan dengan promo yang tersedia. Eva mengatakan, kerja sama dengan tempat wisata ini akan semakin diperluas lagi sehingga nilai tambah yang didapatkan masyarakat saat membeli tiket Whoosh bisa lebih banyak.

Lalu, untuk mengakomodir tingginya permintaan penumpang, Kereta Cepat Whoosh akan menambah jumlah perjalanannya di bulan Desember, yaitu menjadi 40 perjalanan pada hari kerja dan 48 perjalanan pada akhir pekan dengan tarif dimulai dari Rp200.000,-.

Baca juga: Final APRC 2023 Bakal Jadi Momentum Promosi Pariwisata dan Ekonomi Sumut

kereta cepat whoosh,
Stasiun Kereta Cepat Whoosh.

Dengan tarif tersebut, penumpang tetap menggunakan promo yang sudah berlalu sebelumnya termasuk gratis menggunakan KA Feeder Kereta Cepat. Adapun hingga 25 November 2023, Kereta Cepat Whoosh sudah melayani 549 ribu penumpang dengan okupansi antara 80-99% pada setiap rangkaian yang beroperasi.

“Kami bersyukur karena Kereta Cepat Whoosh mulai menjadi moda transportasi pilihan masyarakat. Hal ini menjadi salah satu motivasi kami untuk terus memberikan layanan terbaik pada masyarakat,” pungkas Eva.

0 comments on “Naik Kereta Cepat Whoosh Bisa Dapat Tiket Gratis ke 6 Destinasi Wisata di Bandung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.