4 Kampung Adat di Sekitar Jakarta, Ada yang di Jaksel!
Local Experiences

4 Kampung Adat di Sekitar Jakarta, Ada yang di Jaksel!

Bagi Kawanjo yang mau ngetrip ke desa wisata di sekitar Jakarta, di sini jawabannya.

Kampung adat atau biasa disebut desa adat beberapa tahun terakhir semakin populer bagi para pecinta wisata. Kawanjo pasti salah satunya. Mengunjungi Panglipuran di Bali atau Toraja di Sulawesi Selatan sudah pasti ada di wishlist kalian.

Tak heran ngetrip di desa wisata makin populer. Berkelana di desa wisata Kawanjo akan mendapat kesenangan sekaligus banyak. Mulai dari memanjakan mata melihat kehidupan tradisional serta pemandangan sekitar sampai belajar betapa kaya budaya Indonesia pasti didapat Kawanjo ketika ngetrip di desa wisata.

BACA JUGA: Keren, Ubud Masuk 10 Destinasi Wisata Versi Lonely Planet

Semakin populernya wisata kampung adat menimbulkan ‘masalah’ positif baru. Banyak Kawanjo bertanya-tanya ada gak kampung wisata di sekitar atau malah di Jakarta dan kota-kota penyangganya? jawabannya ada, banyak serta tempatnya keren-keren.

Kawanjo pasti keget, kan, nah kalau gitu jangan lama-lama lagi deh, yuk kita tengok empat kampung adat yang wajib kunjung di Jakarta dan sekitarnya:

  1. Setu Babakan
Tari Betawi setu babakan
Tarian Betawi di Desa Adat Setu Babakan

Kampung adat Betawi Setu Babakan berlokasi di Srenseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Cagar budaya ini di Jaksel merupakan pusat wisata Betawi di ibu kota. Berdiri di atas tanah seluas 165 hektare apa saja yang Kawanjo cari terkait budaya Betawi ada di sini.

Di hari-hari tertentu Kawanjo bisa melihat langsung tari Betawi seperti Cokek sampai Topeng. Pertunjukan Lenong juga sering ditampilkan di sini. Yang mau mengisi perut dengan kuliner khas Betawi seperti kerak telor sampai dodol di sini pula tempatnya.

Buah endemik Jakarta seperti lobi-lobi, kemang dan menteng bisa ditemukan di sini. Kawanjo juga bisa melihat kehidupan masyarakat asli Betawi di sini. Bukan cuma budaya, Kawanjo yang mau nyantai Setu Babakan tempatnya. Di kawasan ini terdapat dua danau yang cocok jadi tempat Kawanjo nyantai melepas penat.

  1. Kampung Urug
kampung urug
Kampung Urug

Berlokasi di Desa Desa Kiarapandak, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Kampung Urug harus jadi kampung adat yang masuk rencana jalan-jalan Kawanjo. Letaknya yang cuma satu jam lebih perjalanan darat dari Jakarta membuat enggak ada alasan lagi melewatkan Kampung Urug.

Ada berbagai keunikan yang membuat Kampung Urug istimewa. Pertama Kampung Urug dipimpin oleh tetua adat yang dipanggil Olot atau abah. Keunikan lain pola adalah pemukiman Kampung Urug yang mengelompok jadi tiga kelompok besar dengan pola rumah unik sesuai pengelompokan.

BACA JUGA: Mulai Dari Sruput Kopi di Kaki Gunung Gede Pangrango Sampai Lanskap Pantai Sukabumi

Kampung Urug semakin istimewa dengan adanya upacara adat seperti Seren Taun untuk menyambut panen sampai Ngabuli atau tutup tahun. Begitu kayanya budaya di Kampung Urug membuat tempat ini semakin populer di kalangan wisatawan baik dalam mau pun luar negeri.

  1. Kampung Adat Ciptagelar
Ciptagelar
Ciptagelar

Kampung adat selanjutnya yang mesti Kawanjo kunjungi adalah Ciptagelar. Walau dekat dengan Jakarta, lokasi Ciptagelar berada begitu terpencil. Butuh upaya ekstra untuk bisa menginjakkan kaki di sana.

Jalan yang rusak luar biasa sampai waktu tempuh lebih dari lima jam demi sampai ke sini jadi bukti betapa sulitnya mencapai desa =di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, ini. Tapi semua jerih lelah Kawanjo akan terbayar sesampainya di sini. Baru sampai saja Kawanjo disuguhkan hamparan perbukitan hijau yang memanjakan mata serta sejuknya suasana khas kaki gunung.

Kampung adat Ciptagelar begitu menawan lantaran budaya tradisional yang masih dipegang teguh warga setempat. Hal itu nampak dari bentuk rumah yang seragam sampai bagaimana mereka begitu istimewa memperlakukan tanaman padi. Dari mulai menanam sampai memanen warga Ciptagelar memegang teguh prosesi sesuai rasi bintang.

  1. Desa Kanekes
kanekes
Desa Kanekes

Desa Kanekes yang berlokasi di Provinsi Banten merupakan tempat tinggal Suku Baduy. Suku Baduy adalah sub-etnis Suku Sunda namun belum terkena modernisasi. Jika Kawanjo ingin melihat kehidupan asli Suku Baduy wajib banget untuk mengunjungi Desa Kanekes.

Desa Kanekes yang terletak di kaki pegunungan Kendeng adalah pusat kehidupan warga Badui. Di sini Kawanjo bisa melihat dari dekat bagaimana warga Badui hidup dan betapa mereka menghargai alam dan mempertahankan adat istiadat di tengah gempuran moderinsasi.

Itu tadi empat kampung adat yang letaknya tidak jauh dari Jakarta. Kini giliran Kawanjo pilih mau ngetrip ke mana. Jangan pada bingung ya, hehehehe.

Setelah lihat rekomendasi dari kami, tiba waktu Kawanjo lihat berbagai paket wisata dari kami di sini. Dijamin keren-keren dan seru-seru. Yuk segera dilirik.

Baca Juga : Upacara Adat Terpopuler di Indonesia

0 comments on “4 Kampung Adat di Sekitar Jakarta, Ada yang di Jaksel!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.