Artjog 2023 adalah suatu pameran seni kontemporer terbesar dan paling bergengsi di Indonesia. Acara ini diadakan di Yogyakarta, kota budaya yang kaya akan seni dan tradisi. Artjog 2023 menjadi ajang bagi seniman lokal dan internasional untuk memamerkan karya-karya kreatif mereka. Sekaligus mengajak pengunjung untuk menikmati karya seni.
Lokasi Pelaksanaan Artjog 2023
Tepat kiranya pelaksanaan Artjog 2023 dimana. Ya, Yogyakarta yang kental akan nuansa budaya dan seninya, menjadi tempat tetap untuk pelaksanaan Artjog 2023. Kota ini memang tak pernah dengan pameran seni. Namun Artjog menjadi event yang selalu dinanti tiap tahunnya sejak pertama kali diadakan pada 2004.
Tahun ini Artjog mengambil tempat Jogja National Museum (JNM). Karena masih berlangsung hingga akhir Agustus, tak ada salahnya untuk datang langsung ke alamat Jalan Prof. DR. Ki Amri Yahya Nomor 1, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Baca Juga : 6 Alasan ke Puncak Sosok Bantul Yogyakarta
Jadwal Artjog 2023
Artjog tahun ini resmi dibuka pada 30 Juni 2023 dan akan berlangsung hingga tanggal 27 Agustus 2023 nanti. Genap sebulan, festival yang berhasil menaikkan pamor Yogyakarta sebagai kota tujuan seni modern ini diisi dengan berbagai kegiatan. Mulai dari penampilan Artjog, Young Artist Award, Artjog Kids, Exhibition Tour, Meet The Artist, Art Care, dan Jogja Art Weeks. Terdapat pula tur kuratorial, acara pertemuan dengan seniman, pementasan pertunjukan, peluncuran buku, lokakarya, dan kegiatan untuk anak-anak.
Acara yang menampilkan karya dari 73 seniman, 51 seniman dewasa dan 22 seniman anak ini semakin ramai dari hari ke hari. Pengunjung bisa menikmati karya kontemporer yang unik dan tidak ada duanya, berupa lukisan, seni instalasi, karya fotografi, dan lainnya. Adapun jadwal buka ArtJog 2023 adalah setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB.
Selain pameran, terdapat juga pertunjukan yang bisa disaksikan langsung di venue acara pada jadwal tertentu. Yakni:
- Tanggal 2 dan 3 Juli 2023, pukul 20.00 WIB menampilkan Garasi Performance Institute dengan tajuk ‘Waktu Batu, Rumah yang Terbakar’.
- Tanggal 14 dan 15 Juli 2023, pukul 20.00 WIB, menampilkan Majelis Lidah Berduri berjudul ‘Hujan Orang Mati’.
- Tanggal 4 dan 5 Agustus 2023, pukul 16.00 WIB (sesi 1), dan 20.00 WIB (sesi 2) adalah pementasan Bulqini x Mainteater Bandung dengan tajuk JTDS 4.0 “Metamorf”
- Tanggal 25 dan 26 Agustus, pukul 20.00 WIB menampilkan Sardono W. Kusumo, dengan topik Men Ta (Too) Way: Merayakan Seni Rupa Tertua di Dunia.
Tema Artjog 2023
Artjog memang selalu mengambil satu tema khusus dalam pelaksanaannya. Hal ini diterapkan pada penataan ruang rupa yang menjelaskan makna temanya. Juga pada pemilihan karya-karya seni yang dipamerkan melalui seleksi khusus.
Tema Artjog 2023 adalah Motif: Lamaran. Yang menggambarkan upaya untuk lebih dekat pada berbagai bahasa motif dan cara para seniman dalam berkarya. Juga bisa diartikan sebagai bentuk apresiasi pada motif-motif kreatif yang mereka hasilkan selama ini.
Baca Juga : Ternyaman, Ini 3 Sleeper Bus Jakarta-Yogyakarta!
Harga Tiket Artjog 2023
Untuk menikmati beragam karya seniman, pengunjung bisa membeli tiket masuk. Dengan harga Rp 75.000 untuk dewasa dan Rp 50.000 untuk anak (6-16 tahun). Bagi anak dengan usia di bawah 6 tahun, tidak perlu membayar. Adapun tiket pameran hanya bisa dibeli di loket penjualan yang tersedia di venue.
Tujuan Artjog 2023
Artjog 2023 dihadirkan sebagai perayaan seni kontemporer yang inovatif dan inspiratif. Setiap tahunnya, festival seni ini menampilkan berbagai karya yang beragam, mulai dari lukisan, patung, instalasi, fotografi, hingga seni pertunjukan. Artjog mencerminkan keberagaman ekspresi seni di era modern dan menjadi ajang untuk mengeksplorasi gagasan serta pandangan kreatif para seniman.
Baca Juga : 3 Hotel Dekat Obelix Hills Yogyakarta, Wisata Makin Puas!
Artjog selalu ramai diikuti para seniman dan dikunjungi para penikmat seni. Acara tahunan ini sebenarnya memiliki makna:
- Mendukung Seniman Lokal
Salah satu tujuan utama Artjog adalah memberikan dukungan dan apresiasi kepada seniman lokal. Acara ini memberikan platform bagi seniman lokal untuk memperkenalkan karya-karya mereka kepada masyarakat luas, serta menjalin jaringan dengan pelaku seni dari seluruh dunia.
- Memperkenalkan Seni Kontemporer**
Artjog bertujuan untuk memperkenalkan seni kontemporer kepada masyarakat yang lebih luas. Melalui berbagai karya seni yang dipamerkan, Artjog ingin menciptakan kesadaran akan seni kontemporer dan mengajak masyarakat untuk mengeksplorasi makna dan pesan yang terkandung dalam setiap karya.
- Menghadirkan Pengalaman Seni yang Mendalam
Artjog ingin menciptakan pengalaman seni yang mendalam bagi setiap pengunjung. Melalui instalasi seni interaktif dan pertunjukan seni yang melibatkan partisipasi aktif, Artjog berupaya menciptakan momen berkesan yang menggugah imajinasi dan emosi.
- Menjadi Destinasi Pariwisata Seni
Festival ini mengundang wisatawan untuk datang dan menikmati keindahan. Tak hanya di dalam lingkup pameran seni. Namun lebih luas, juga untuk mengenal seni budaya Yogyakarta dan pariwisatanya.
- Mendorong Diskusi dan Interaksi Budaya
Artjog 2023 ingin menjadi wadah untuk diskusi dan interaksi budaya antara seniman, pengunjung, dan pihak terkait. Melalui seminar dan Artjog mendorong pertukaran gagasan dan pengetahuan tentang seni.
Artjog 2023 adalah festival seni kontemporer yang prestisius di Yogyakarta. Acara ini hadir dengan tujuan mendukung dan mempromosikan seniman lokal, memperkenalkan seni kontemporer kepada masyarakat luas, dan menciptakan pengalaman seni yang mendalam. Sebagai pameran seni yang beragam dan inspiratif, Artjog 2023 juga menawarkan pengalaman budaya yang kaya dan menjadi destinasi pariwisata seni yang menarik di Indonesia.Mumpung belum selesai, segera kunjungi Artjog 2023 untuk pengalaman wisata yang mengasah rasa dan selera ini.
0 comments on “Artjog 2023 Masih berlangsung, Yuk Berkunjung dan Wujudkan Tujuannya”