Melipir yuk ke sebuah kota yang berjarak 50 km dari Surabaya. Kota yang juga memiliki banyak destinasi wisata alam yang indah dan segar. Mojokerto namanya, di daerah Pacet lebih tepatnya. Ada sebuah tempat wisata baru yang siap memberi kebahagiaan dan kesan mendalam. Cobalah datang ke Klurak Eco Park, dan rasakan keasrian mayapada.
Klurak Eco Park Pacet
Baru saja dibuka pada 23 April 2023, Klurak Eco Park Pacet menambah daftar tempat wisata di Mojokerto. Bertepatan dengan libur lebaran, Klurak Eco Park Pacet otomatis diserbu pengunjung. Kawanjo tak boleh ketinggalan merasakan sensasi positif di sini.
Ternyata, wisata Mojokerto terbaru ini dulunya adalah sebuah lokasi perkemahan yang dikenal dengan nama Kedung Klurak. Namun sempat tutup karena terhambat perijinan. Kini, setelah direvitalisasi Kedung Klurak Eco Park siap memuaskan sesiapa yang datang.
Bumi Perkemahan Klurak Eco Park Pacet (Kedung Klurak) Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur terkenal dengan keasrian lingkungannya. Berada di tengah hutan pinus lengkap dengan sungai dan pemandian alami. Siap menyegarkan jiwa raga supaya siap mengarungi keseharian.
Kini, dengan tambahan spot menarik, berwisata ke Klurak Eco Park di Pacet Mojokerto akan menjadi pengalaman yang mengesankan. Kawanjo tak hanya bisa berkemah, namun juga ada banyak aktivitas menarik yang bisa dilakukan di sini.
Baca Juga : Koleksi Air Terjun Wisata Mojokerto
Lokasi Klurak Eco Park
Pacet berada di kaki dan lereng Gunung Welirang serta Gunung Penanggungan. Daerahnya memiliki ketinggian rata-rata 600 mdpl. Maka, layak kiranya bila kecamatan di Mojokerto ini menyumbang dalam daftar wisata alam di Jawa Timur yang mempesona.
Hadir yang terbaru adalah Klurak Eco Park. Lokasinya ada di Belor, Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Bila harus bertanya, Kawanjo bisa menyampaikan pada warga untuk mencari arah menuju wisata Kedung Klurak. Sesuai dengan nama lamanya yang terkenal lebih dulu.
Aktivitas Menarik di Klurak Eco Park
Sebagai lokasi perkemahan, Kedung Klurak Eco Park memiliki tempat yang nyaman. Tempat lapang yang luas diselimuti oleh hawa sejuk dan segar. Kini di tempat ini juga terdapat pula fasilitas lengkap dan atraksi wisata yang beragam.
Sehingga tak ragu kiranya mengeksplorasi berbagai potensi di wahana wisata Klurak Eco Park Pacet ini. Berbagai aktivitas menarik bisa di lakukan di sini. Diantaranya:
- Berkemah
Tidak meninggalkan fungsi lamanya, Klurak Eco Park tetap menjadi camping ground favorit. Cocok bila Kawanjo ingin melipir dan menepi dari hiruk-pikuk keseharian. Apalagi di sebelah area berkemah terdapat sungai dan air terjun. Dimana gemericik airnya mampu menenangkan pikiran. Mendekatkan diri dengan alam bisa memberikan energi positif untuk lebih prima sepulang dari liburan. Cobalah berkemah saat akhir pekan, di wisata Klurak Eco Park untuk mendapatkannya.
Apabila tak ingin ribet, tenang saja. Kawanjo bisa menyewa peralatan berkemah dan menggunakan fasilitas umum yang ada. Sebab itulah, berkemah di sini akan membuat hati dan pikiran jadi semakin lapang.
- Healing
Bila Kawanjo merasa tidak perlu tinggal lebih lama dengan berkemah, tidaklah mengapa. Karena berwisata dengan sekedar menikmati panorama di Klurak Eco Park sudah jadi healing tersendiri. Hutan Pinus dengan barisan pohon yang menjulang tinggi serta hawa sejuk khas pegunungan, menjadi pelengkap berbagai fitur yang dimiliki wana wisata ini. Rasa tenang dan bungah akan membuncah, mengusir segala penat dan gundah.
Baca Juga : 6 Keseruan di Wisata Sawah Sumber Gempong
- Bermain air
Di area Klurak Eco Park Mojokerto Jawa Timur, terdapat sebuah kolam pemandian. Kawanjo bisa menikmati kesegaran air yang bersumber langsung dari alam. Bahkan, di dekat area perkemahan juga terdapat air terjun. Sehingga berendam atau berenang di sini bisa jadi terapi menyegarkan raga. Capek dan lelah bisa hilang digerus kesegaran air kolam.
- Berfoto
Bagi penggemar fotografi, tak akan merasa rugi berada di sini. Sebab selain view alam yang asli indahnya, ada juga beragam spot foto tambahan. Dijamin bisa membantu Kawanjo menghasilkan potret yang instagramable. Mulai dari gerbang dengan tulisan Klurak Eco Park, tempat duduk nan estetik, taman bunga, kolam pemandian, dan spot hijau segar lainnya.
- Bermain
Supaya lebih seru, Kawanjo bisa mencoba beberapa permainan yang tersedia. Yaitu flying fox, panahan, paintball, maupun mengendarai ATV.
Fasilitas Klurak Eco Park
Meski berada di tengah hutan yang tinggi, tak usah takut mati gaya. Wisata Klurak Eco Park Pacet sudah memiliki fasilitas lengkap. Selain kolam dan wahana, terdapat pula toilet, mushola, lahan parkir yang luas, serta persewaan tenda untuk camping.
Harga Tiket Masuk Klurak Eco Park
Untuk berwisata di sini, Kawanjo cukup mengeluarkan biaya sebanyak Rp 7000. Jika hendak berkemah, silakan membayar sewa tempat sebesar Rp 10.000 per 24 jam. Ada juga biaya bagi yang menyewa peralatan berkemah.
Baca Juga : Cobain Wisata Hits Kekinian Magetan, Taman Wisata Genilangit!
Jam Operasional Klurak Eco Park
Klurak Eco Park buka selama 24 jam. Kecuali hari Kamis, wisata Pacet Mojokerto inipun buka setiap hari. Mulai dari Jumat hingga hari Rabu.
Klurak Eco Park kini tak hanya tempat untuk berkemah. Dalam penampilan barunya, wisata terbaru di Pacet ini juga menyuguhkan banyak hal. Kawanjo bisa melakukan berbagai aktivitas menarik yang mampu membuat pengalaman wisata yang sulit terlupa.
0 comments on “5 Aktivitas Menarik di Klurak Eco Park Pacet ”