Dari hari ke hari, kota Jakarta berupaya menjadi semakin asri. Beberapa spot dibangun atau dibenahi untuk keperluan mempercantik lingkungan. Maka tak heran jika ternyata muncul beberapa wisata terbaru yang ada di Jakarta .
Mengikuti perkembangan jaman, beberapa fasilitas publik diubah menjadi tempat instagenic di Jakarta. Dengan tujuan banyak orang yang mudah menghasilkan foto bagus untuk disebar di media sosial. Mulai dari taman hingga jembatan penyeberangan, kini bertambah fungsi masing-masing. Yaitu menjadi tujuan wisata Jakarta instagenic 2022.
Berikut adalah beberapa tempat yang menjelma jadi tempat wisata terbaru di Jakarta. Hebatnya kesemuanya adalah tempat instagenic gratis di Jakarta.
1. Tebet Eco Park
Wisata Jakarta 2022 terbaru yang pertama adalah sebuah taman. Spot di tengah kota yg baru saja selesai direnovasi dan dibuka untuk umum ini memang luar biasa. Dengan konsep connecting people with nature, menambah fungsi asli taman secara ekologi jadi sarana interaksi, edukasi, rekreasi.
Di dalamnya terdapat pemandangan asri, menunjukkan bahwa masih ada pohon pohon tinggi di Jakarta. Tak pelak, udara segar pun menyertai. Pengunjung bisa berjalan kaki di atas jembatan kayu seperti di desa atau bersepeda di arena khusus. Anak-anak pun akan terpuaskan saat berada di sini. Sebab terdapat playground yang mengasyikkan.
Tak lupa, ada spot foto yang banyak berada di sana. Mulai dari deretan pohon, beberapa ornamen yang sengaja ditaruh, dan sebagainya. Satu yang menjadi ikon di Tebet Eco park adalah infinity link bridge berwarna oranye, keren sekali untuk jadi foto konten.
2. JPO Karet Sudirman
Tempat instagenic di Jakarta gratis ini berhasil menghilangkan kesan kumuh. Ya, JPO atau Jembatan Penyeberangan Orang Karet Sudirman justru menjelma jadi tempat bagus untuk berekreasi.
Desainnya saja unik, seperti kapal pinisi. Maka akhirnya spot ini bertambah fungsi menjadi tempat wisata untuk penduduk Jakarta dan sekitarnya. Apalagi saat malam, dari atas jembatan nampak pemandangan kota kosmopolitan yang indah. Tempat instagramable di Jakarta malam hari ini memang memanjakan para pecinta foto dengan view kerlap kerlip lampu gedung-gedung di sekitarnya.
Baca juga: Dekat dengan Jakarta, inilah 6 Tempat Wisata Keluarga di Depok
3. Skywalk spark
Satu lagu cara menikmati pemandangan kota dari ketinggian. Jembatan layang di dalam Mal Spark Jakarta ini menyuguhkan panorama deretan gedung pencakar langit yang berdiri gagah di sekitarnya.
Wisata instagenic di Jakarta gratis inipun berhasil menyedot perhatian pengunjung. Namun untuk berada di atas jembatan, ada pembatasan jumlah. Hal ini dikarenakan kapasitas muatan dan untuk menjaga jarak aman kerumunan. Maka terlihat pula dari atas, pengunjung yang mengantri untuk bergantian berada di dalamnya.
4. Skybridge CSW
Jembatan penghubung dari stasiun MRT ke halte bus Trans Jakarta dan sebaliknya ini tak kalah menyedot perhatian sekarang. Jembatan yang berfungsi sebagai penghubung antar stasiun moda transportasi tanpa harus keluar ke jalan raya ini sekarang menjadi destinasi wisata pula.
Wisata Jakarta di malam hari ini nampak megah. Sangat cocok untuk obyek foto. Apalagi di sekitarnya nampak bangunan kota yang menjulang dengan lampu yang gemerlap.
5. Sky deck Sarinah
Mal Sarinah baru saja selesai direnovasi. Ada beberapa penambahan spot yang membuat pusat perbelanjaan ini nampak lebih spektakuler. Seperti penambahan tempat berjalan kaki dan duduk bersantai di area depan mal.
Salah satu yang menyedot perhatian adalah Sky Deck Sarinah. Yaitu lantai 3 Mal Sarinah yang menjelma jadi wisata di Jakarta terbaru yang instagenic. Setelah melewati pintu kaca dari dalam mal, begitu sampai akan terlihat langit yang indah.
Apalagi bila datang di sore hari, dijamin puas berfoto-foto. Begitu juga saat malam datang, waktu dimana langit sekitar dipenuhi kerlip lampu dari berbagai gedung di sekitarnya. Sudah indah, gratis pula.
Nah, lima wisata di Jakarta terbaru yang instagenic ini memang istimewa. Dibangun oleh pemerintah setempat dengan tujuan menghias kota tanpa mengurangi fungsi masing-masing spot. Masyarakat pun jadi memiliki arena untuk rekreasi, menghilangkan suntuk dari kericuhan aktivitas. Layak untuk dicoba, layak pula untuk diabadikan.
Well, untuk rekomendasi wisata menarik lainnya, kamu juga bisa cek di sini ya. Selamat mencoba Kawanjo!
Baca juga: Jakarta Spectacular Tour, Enjoy it!
0 comments on “Fasilitas Publik Jadi Wisata Jakarta Terbaru yang Instagenic”